https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ketahuan Warga, Rencana Tawuran di Jalan Pancur Batal, Lima Pemuda Dibawa ke Kantor Polisi

Polisi bertindak cepat membubarkan aksi tawuran di Baturaja, lima pemuda diamankan dan diberi pembinaan. Foto: berry/sumateraekspres.id--

BATURAJA, SUMATERAEKSPRES ID - Kelakuan sekelompok pemuda di OKU ini sungguh tidak patut ditiru. Bukannya meningkatkan ibadah dalam bulan suci ramadan.

Malah hendak melakukan tawuran didekat kawasan Gedung Olahraga Baturaja pada Senin malam (3/3) sekitar jam 22.45 WIB.

Namun tawuran ini urung terjadi dan dibubarkan anggota Sat Samapta Polres OKU yang melakukan patroli dipimpin Kanit Turjawali Ipda Andi Hendrianto bersama 16 personel Sat Samapta Polres OKU. "Ada 5 orang pemuda yang hendak tawuran dibawa untuk diamankan," kata Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas AKP Ibnu Holdon, Selasa (4/3).

Setelah diberikan penjelasan, 5 pemuda tersebut dijemput orang tuanya. Diminta membuat perjanjian untuk tidak lagi terlibat tawuran para pemuda dilepaskan. 

BACA JUGA:Pelaku Pembacokan Pelajar saat Tawuran Ditangkap, Kapolrestabes, Minggu Depan Kita Rilis

BACA JUGA: Polrestabes Palembang Perketat Pengamanan Titik Rawan Tawuran Jelang Ramadan

"Kita menerima informasi warga kalau ada sekelompok pemuda yang akan melakukan tawuran," ujar Ipda Andi.

Awalnya dua kelompok pemuda bertemu di jalan Pancur. Mereka hendak tawuran. Tapi diketahui warga dan diminta pergi dari sana.

Tapi para pemuda itu bergeser ke depan GOR Baturaja. Warga melapor ke anggota dan ditindaklanjuti dengan turunnya anggota yang tengah melakukan patroli rutin.

Kelompok pemuda itu sebagian tinggal di sekitar wilayah jalan pancur. Pemuda yang dibawa ke Polres mengaku hanya ikut saja diajak rekannya. Tidak tahu penyebab dua kelompok itu hendak melakukan tawuran.

Anggota Satuan Samapta Polres OKU tengah melaksanakan kegiatan rutin dengan melaksanakan Patroli diseputaran Kota Baturaja dalam rangka menciptakan keamanan masyarakat di bulan suci Ramadhan.

Patroli rute jalur lintas tengah Depan Hotel Musas, Jalan Raya Sukajadi KPR, Taman kota Baturaja, Jalan Lintas Simpang 4 Lampu Merah Desa Air Paoh dan Gor Baturaja.

BACA JUGA:Keponakan Tewas Jadi Korban Tawuran, Paman Minta Pelaku Ditangkap

BACA JUGA:Tawuran Remaja Bawa Senjata Tajam Gegerkan Simpang Celikah, Pengendara Tersambar Luka Parah di Pelipis Mata!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan