https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kerinduan Toha Bernostalgia Bersama Sumatera Ekspres

Bupati Muba terpilih, Toha Tohet, bernostalgia bersama Sumatera Ekspres, mengenang perjalanan panjang dan menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi demi kemajuan Muba. Foto:Kris Samiaji/Sumateraekspres.id--

SUMATERAEKSPRES.ID - Suasana hangat dan penuh keakraban melingkupi Graha Pena Sumatera Ekspres pada Senin (3/2/2025) siang.

Bupati Musi Banyuasin (Muba) terpilih, HM Toha Tohet SH, bersama Candra SKM MSi melakukan kunjungan spesial ke kantor media tersebut.

Kedatangan Toha disambut dengan antusias oleh General Manager Sumatera Ekspres, H Iwan Irawan, Direktur Operasional Hj Muwarni, Manager Iklan Ari Abadi, dan Pimpinan Redaksi Martha Hendratmo.

Dalam kunjungan tersebut, Toha tampil casual dengan mengenakan kemeja santai, menampilkan keakraban yang sudah lama terjalin antara dirinya dan Sumatera Ekspres.

BACA JUGA:Mendagri Pastikan Pelantikan Kepala Daerah Serentak 20 Februari 2025

BACA JUGA:Sumsel Alami Deflasi 0,36 Persen di Januari 2025, Terpengaruh Diskon Listrik dan Angkutan Udara

“Sumatera Ekspres ini sahabat saya,” ungkap Toha dengan hangat, sembari mengenang perjalanan media tersebut selama bertahun-tahun, dari masa-masa sulit hingga menjadi media yang dikenal luas saat ini.

Toha menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi dengan Sumatera Ekspres. “Saya pastikan untuk terus mendukung dan bekerja sama dalam berbagai bentuk dengan Sumatera Ekspres,” tegasnya.

Selain membicarakan kerjasama dengan media, Toha juga berbicara tentang tantangan yang akan dihadapinya sebagai Bupati Muba.

Menurutnya, menjadi pemimpin bukan hanya soal jabatan, tetapi juga tentang tanggung jawab moral yang harus diemban.

BACA JUGA:Cara Mendapatkan Saldo DANA dengan Bermain Game Hago: Panduan Lengkap

BACA JUGA:Perbaikan Irigasi Setengah-setengah di Lahat Tidak Maksimalkan Manfaat Pertanian

“Sebuah kepemimpinan itu tidak hanya soal jabatan, tetapi tanggung jawab. Kita harus bekerja bersama untuk membuat Muba berkembang lebih pesat,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya peran kepala desa dalam memimpin dan mengayomi masyarakat di tingkat desa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan