Larang Kembang Api hingga PKL, Berdagang di Kawasan Fasilitas Umum
Pemkot Palembang larang kembang api dan petasan untuk perayaan Nataru 2025-foto: ist-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 41 Tahun 2024 tentang perayaan Nataru 2025 di Kota Palembang. Surat tersebut menyatakan larangan menyalakan petasan atau kembang api di momen pergantian tahun.
"Kita minta masyarakat tidak menyalakan kembang api atau petasan pada malam pergantian tahun baru 2025 di Kota Palembang," ujar Pj Walikota Palembang, Cheka Virgowansyah, kemarin.
Hal ini sejalan untuk menjaga keamanan, ketentraman, ketertiban, dan kenyamanan bersama. “Termasuk kepada para pedagang kaki lima (PKL), asongan, pengamen, mobil odong-odong dan sejenisnya dilarang berjualan atau beraktivitas di kawasan fasilitas umum (fasum), seperti Tugu Rotunda Jakabaring, Benteng Kuto Besak (BKB), Monpera, Kambang Iwak, Pedestrian Sudirman, Jembatan Ampera, Jembatan Musi 4 dan Jembatan Musi 6,” tuturnya. Kecuali di tempat yang telah ditetapkan Pemkot Palembang.
Ia juga menghimbau agar masyarakat yang berkunjung ke kawasan tersebut tetap mematuhi peraturan yang berlaku, seperti tidak membuang sampah sembarangan. "Kita minta seluruh masyarakat menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban selama pelaksanaan perayaan Natal dan pergantian malam Tahun Baru (Nataru) 2025," katanya.
BACA JUGA:Tahun Baru Tanpa Pesta, Prabumulih Pilih Doa Bersama untuk Sambut 2025!
BACA JUGA:Rekomendasi Tempat Piknik Menarik di Palembang untuk Libur Tahun Baru
Apalagi pada malam Tahun Baru di BKB dan sekitarnya akan digelar event besar. “Ada tiga event besar, yaitu zikir akbar di Masjid Agung SMB Jayo Wikramo, drone show menampilkan atraksi dan formasi 150 drone yang menarik serta LED Vision berupa layar LED raksasa akan dibawa drone melayang di atas Sungai Musi, menampilkan diorama tokoh dan keindahan Kota Palembang.
Kadis Pariwisata Kota Palembang, Kgs Sulaiman Amin mengungkapkan pada malam tahun baru tidak ada perayaan kembang api terutama di BKB. “Kita akan menampilkan pertunjukan 150 drone di langit Palembang dengan formasi menarik, mulai dari Jembatan Ampera, logo Kota Palembang, Pempek Kapal Selam, Tanjak, Songket Palembang, dan ucapan Selamat Tahun Baru,” tandasnya.