Bingung Mau Liburan Ke Mana di 2025? Cek 5 Event Seru yang Wajib Dikunjungi!

Bingung Mau Liburan Ke Mana di 2025? Cek 5 Event Seru yang Wajib Dikunjungi!-Foto: IST-
JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID – Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri, yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, yang menetapkan jadwal hari libur nasional dan cuti bersama pada tahun 2025.
Berdasarkan SKB nomor 1016/2024, nomor 2/2024, dan nomor 2/2024, tercatat sebanyak 16 hari libur nasional dan tujuh hari cuti bersama, sehingga total ada 23 hari libur dalam setahun.
Tentu saja, dengan banyaknya hari libur, ini adalah kesempatan sempurna untuk merencanakan liburan.
Bagi kamu yang sedang bingung memilih tujuan, Indonesia memiliki beragam acara menarik di 2025 yang bisa kamu nikmati selama masa cuti bersama.
BACA JUGA:OJK Perkuat Industri Keuangan Syariah melalui Regulasi dan Kolaborasi
BACA JUGA:Perbaikan Jalan Gandus Anggaran Rp 7,5 Miliar untuk Solusi Permanen di Maret 2025
Berikut adalah beberapa rekomendasi event seru di berbagai daerah, yang dirangkum oleh Kementerian Pariwisata Republik Indonesia:
5 Event Seru yang Wajib Dikunjungi 2025
1. Emba Run Malang 10K (26 Januari 2025)
Event sport tourism pertama di 2025 adalah Emba Run Malang 10K yang akan digelar di Malang. Dengan tema "The Art of Running," event lari nasional ini bertujuan untuk mempromosikan keindahan alam dan kekayaan budaya Malang.
BACA JUGA:Belum Pengumuman, Penguji Bocorkan Ada Peserta yang Tidak Lulus UKPPPG, Ini Ciri dan Penyebabnya
Selain berlari, kamu bisa menikmati kuliner khas yang menggugah selera. Ini adalah acara yang wajib diikuti bagi penggemar lari!
2. Trail of The Kings (TOTK) 2025 (3-5 Mei 2025)
Trail of The Kings, yang akan diselenggarakan di Waterfront City, Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, adalah event lari lintas alam yang menawarkan tantangan melewati medan berbukit dan hutan, dengan latar belakang Danau Toba yang memukau.
Event ini bukan hanya tentang olahraga, tetapi juga menghormati warisan budaya Batak yang kaya.
3. BaliSpirit Festival 2025 (7-11 Mei 2025)
Jika kamu ingin liburan sambil "healing", BaliSpirit Festival 2025 di Ubud, Bali, bisa menjadi pilihan terbaik.