https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tips Meningkatkan Kualitas Sperma Biar Kesuburan Terjaga

KUALITAS: Tips meningkatkan kualitas dan kuantitas sperma agar kesuburan terjaga. -Foto: freepik-

Indikator Kesehatan Sperma

Ada tiga indikator yang dinilai dokter dalam menentukan kualitas sperma yang sehat, yaitu kuantitas, pergerakan, dan struktur. 

Ini penjelasannya.

Kuantitas: Seberapa banyak sperma yang terkandung dalam air mani (semen) yang keluar saat ejakulasi. 

Pria butuh setidaknya 15 juta sperma per mililiter air mani untuk memiliki jumlah sperma yang normal.

Pergerakan (motilitas): Seberapa cepat atau baik arah pergerakan sperma ketika menuju sel telur.

Struktur: Sperma yang normal memiliki kepala berbentuk seperti telur dan ekor panjang. Ekor tersebut digunakan untuk berenang ke sel telur.

Tips Meningkatkan Kualitas Sperma

Kualitas sperma yang rendah bisa diperbaiki melalui beberapa cara mandiri yang sederhana, mulai dari berolahraga secara rutin, menerapkan pola makan sehat, hingga mengelola stres dan mengonsumsi suplemen. 

Berikut uraian selengkapnya tentang cara meningkatkan kualitas sperma.

1. Olahraga secara Rutin

Cara meningkatkan kualitas sperma yang pertama adalah tetap aktif dengan berolahraga secara teratur. 

Penelitian pada Journal of Endocrinological Investigation memperlihatkan bahwa aktif berolahraga dapat meningkatkan kadar testosteron yang memengaruhi kualitas sperma.

Tetapi, hasil penelitian tentang seberapa tinggi tingkat intensitas olahraga yang bisa meningkatkan kesuburan pria masih cukup bervariasi. 

Studi pada American Journal of Men’s Health (2017)  memperlihatkan bahwa olahraga dengan intensitas tinggi mungkin memiliki dampak positif yang lebih besar terhadap kualitas sperma.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan