Perjuangan Mengantar Logistik Pilkada ke TPS 7 Dusun Karang Menjangan di OKU Timur
Perjuangan tak kenal lelah, logistik Pilkada 2024 berhasil sampai ke TPS 7 Dusun Karang Menjangan, OKU Timur, meski harus melewati hutan, perbukitan, dan jalan licin dengan motor trail Foto:Kholid/Sumateraekspres.id--
BACA JUGA:Tunjangan Sertifikasi Guru Lulus PPG Tidak Full, Ini Potongan dan Simulasi Perhitungan yang Diterima
BACA JUGA:Tunjangan Sertifikasi Guru Lulus PPG Tidak Full, Ini Potongan dan Simulasi Perhitungan yang Diterima
Meskipun perjalanan penuh tantangan, logistik Pilkada akhirnya tiba dengan selamat di lokasi. “Alhamdulillah, setelah perjuangan berat, logistik sampai dalam keadaan aman,” kata Bripka Endro.
Distribusi logistik Pilkada dimulai dari PPK Kecamatan Jayapura pada pagi hari, 25 November 2024, dengan pengawalan Aipda Nndisar, Bripka Kurnain, Bripka Endro Tri Wahyudi, Bripka Andrian, dan Serda Kurniadi.
Setelah tiba di PPS Desa Mendah, logistik kemudian disebar ke TPS 1 hingga 4. Sebagian lagi didistribusikan ke PPS Dusun Villa Masin, yang memiliki dua TPS, yakni TPS 5 dan 6.
BACA JUGA:Wuling BinguoEV Jadi Sorotan, Mobil Listrik Terlaris Siap Dominasi MUF GAIKINDO JAW 2024
BACA JUGA:Fakultas Hukum Unsri Siap Sambut Guru Besar Baru, Prof Dr Iza Rumesten RS SH MHum, Ini Kata Dekan!
Pada malam hari, logistik menuju Dusun Karang Menjangan. Mengingat medan yang sulit dan cuaca yang tidak menentu, pengiriman dilakukan lebih awal, meskipun semula direncanakan untuk pagi hari pada 26 November 2024.
Ketua PPK Jayapura, Sapria Hajad SIP, menjelaskan bahwa keputusan tersebut diambil karena dikhawatirkan hujan akan membuat medan jalan semakin berat dan licin.
"Kami sepakat untuk mengirimkan logistik pada malam hari. Cuaca cukup baik malam itu, dan kami khawatir jika menunggu pagi, hujan akan datang," ungkap Sapria.
BACA JUGA:Dramatis! Petugas Pemadam Banyuasin Gagalkan Aksi Bun*h Diri Ibu Hamil Muda dalam Satu Jam
BACA JUGA:Pangdam Ingatkan TNI: Jangan Terpengaruh Mantan TNI, Netralitas Pilkada 2024 Harga Mati
Dengan kerja keras dan koordinasi yang matang, logistik Pilkada 2024 akhirnya berhasil sampai ke Dusun Karang Menjangan meski harus menempuh perjalanan sulit dengan motor trail.