https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ranking FIFA Timnas Indonesia Turun

Arya Sinulingga (Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI)-ist-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Berdasarkan ranking FIFA negara Asia Tenggara (ASEAN) pada Kamis (24/10), Timnas Indonesia, Malaysia, Vietnam mengalami penurunan, hanya Thailand masih bertahan. Menyikapi hal itu, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga membenarkan ranking FIFA Timnas Indonesia yang turun satu tingkat.

“Yang pertama, wajar juga kita turun peringkat, orang kalah kok. Wajar ya,” ujar Arya Sinulingga kepada di SUGBK, Senayan, Jakarta, Kamis (24/10). Timnas Indonesia saat ini dipastikan berada di posisi ke-130 pada ranking FIFA setelah sebelumnya menempati peringkat ke-129.

“Posisi Timnas Indonesia turun karena tim asuhan Shin Tae-yong menelan kekalahan dan hanya meraih hasil imbang,” katanya. Tim Merah Putih menahan imbang Bahrain 2-2 dan kalah 1-2 dari China dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 10 dan 15 Oktober lalu.

BACA JUGA:Hari ini, Timnas Indonesia Putri Hadapi Tim Eredivisie

BACA JUGA:Timnas Indonesia U17 Umumkan Daftar 23 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U17 2025, Ini Listnya

Situasi ini membuat Timnas Indonesia mengalami pengurangan poin 5,3 poin. Setelah melihat ranking Timnas Indonesia di FIFA melorot ini. “Ini harus dimaklumi ranking tim Merah Putih turun,” tutur Arya Sinulingga.

Namun demikian, Skuad Garuda diharapkan bisa meningkatkan ranking FIFA nantinya. Apalagi dalam posisi terbaru Jepang dipastikan menempati ranking ke-15 FIFA. Tim berjuluk Samurai Biru tersebut menempati posisi ke-15 ranking dunia setelah mengalahkan Arab Saudi 2-0 dan imbang 1-1 saat kontra Australia.

“Ya nanti kita kejar lagi peringkatnya,” kata Arya Sinulingga. Apalagi Jepang dipastikan menggusur posisi Swiss yang sebelumnya menempati ranking ke-15. Untuk itu, saat ini tim asuhan Hajime Moriyasu tersebut naik ranking dari posisi sesbelumnya di peringkat ke-16 dan sekarang ranking 15.

BACA JUGA:Kemenangan Perdana Jadi Target Utama Timnas Indonesia di Qingdao!

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia, Meski Tanpa Jordi Amat, Timnas Indonesia Siap Kejutkan Tiongkok!

“Posisi Jepang saat ini, diharapkan Timnas Indonesia bisa membuat kejutan nantinya,” jelasnya seraya berharap tim Merah Putih bisa naik peringkat lagi nantinya karena saat ini Jepang berada di posisi ke-15.

“Mana tahu kita dapet poin tahan seri kan naik juga itu. Kan Jepang sekarang 16 besar,” kata Staf Khusus BUMN itu seraya menghitung bila bisa menahan Jepang berarti bawa 4 lagi. (*/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan