https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Miliki Ducati Superleggera V4 Hanya Diproduksi 500 Unit, Sultan Tambang Batu Bara Ilegal Modali Adik Membalap

DUCATI SUPERLEGGERA V4 : Sultan tambang batu bara ilegal Muara Enim, Bobby Chandra, miliki Superleggera V4 Tahun 2021 yang hanya 500 unit diproduksi Ducati, untuk dipakai adiknya membalap di Sirkuit Sentul dan lainnya.-foto: kris samiaji/sumeks-

BACA JUGA:Satgas Illegal Mining Ratakan Pondok Tambang Liar Batu Bara,Tindak Lanjut Penertiban Dipimpin Wakapolda Sumsel

Spesifikasi Ducati Superleggera V4 Tahun 2021

Menurut Ducati, Superleggera V4 2021 adalah motor paling bertenaga, tercepat dan tercanggih yang pernah ada. Superleggera (super ringan) V4 adalah sepeda motor produksi massal yang legal dipakai di jalanan pertama yang pernah ada, dengan sasis berbasis komposit karbon.

Motor sport ini hanya diproduksi sebanyak 500 unit. Superleggera V4 2021 merupakan generasi penerus Superleggera 1299 yang diproduksi tahun 2016. Superleggera V4 2021 dibekali mesin Desmosedici Stradale R, sama yang tersedia di Panigale V4 S 2020.

Akan tetapi, Superleggera menjaring versi yang lebih ringan dari liquid-cooled, desmodromic 16-valve 998cc 90 ° V4. Mesin ini diklaim sanggup menghasilkan tenaga 224 dk/15.250 rpm dengan torsi 116 Nm di 11.750 rpm untuk tipe standar.

Sementara varian dengan knalpot Akrapovic titanium bertenaga 234 dk/15.500 rpm dan torsi 119 Nm/11.750 rpm. Dapur pacu Superleggera V4 2021, memiliki bobot 2,8 kg lebih ringan dari mesin standar Desmosedici Stradale R.

Mesin ini menggunakan titanium pada katup masuk dan connecting rod. Pengurangan bobot juga dilakukan pada roda gila (flywheel), set baut yang juga menggunakan titanium. Noken as dan roda gigi starter memiliki profil yang lebih sempit dan dibor untuk mengurangi massa.

Sistem oli berubah dari tiga pompa pemulihan menjadi dua. Ducati mengklaim perubahan itu tidak akan mengurangi efektivitas pelumasannya. Dengan bobot kering 159 kg (varian standar) Superleggera lebih ringan 16 kg dibandingkan Panigale V4 standar.

Untuk varian dengan knalpot balap titanium, bobotnya lebih ringan lagi (152 kg).  Ducati tidak menyebut bobot basah (oli dan bahan bakar), tapi kemungkinan berkisar 163-168 kg. Bobotnya setara Yamaha R3 321cc (167 kg). Namun tenaga Superleggera lebih besar hingga 5 kali lipat.

Superleggera menggunakan sasis yang seluruhnya karbon, termasuk sayap-sayap penunjang aerodinamika, fairing. Winglet depan atau sayap penunjang aerodinamika-nya saja, dari penelusuran Sumatera Ekspres, harganya satu set mencapai Rp22 jutaan.


MOBIL MEWAH : Mobil-mobil mewah milik Bobby Chandra, aset bergerak yang disita kasus TPPU dari pidana awal illegal mining. Berupa sedan Mercedes Benz C300, Porsche Boxster Spyder, Honda HR-V, dan Land Cruiser 300 VX-R. -foto: kris samiaji/sumeks-

Kemudian rangka utama (dengan sisipan aluminium dan titanium seri 7075 pada titik-titik utama dan mesin sebagai bagian yang diberi tekanan), subframe, roda dan swingarm. Menurut Ducati, semua elemen karbon struktural menjalani protokol pengujian integritas tiga proses melalui metode non-destruktif yang khas di ruang angkasa.

Yakni, Array Bertahap Ultrasonik untuk analisis dua dimensi; Tomografi Aksial Terkomputasi untuk pemeriksaan sinar-X tiga dimensi; dan Active Transient Thermography untuk memeriksa lapisan permukaan untuk kemungkinan delaminasi.

Rangka karbon ini lebih ringan 1,2 kg dibandingkan struktur aluminium pada Panigale, dan subframe-nya juga memangkas bobot hingga 1,2 kg. Lengan ayun lebih panjang 11 mm dari lengan ayun alumunium Panigale. Namun, bobotnya justru lebih ringan 0,9 kg.

Masih di sektor suspensi, pada sok belakang, pegasnya juga menggunakan material titanium sehingga turut menyumbang pengurangan bobot hingga 0,6 kg. Material ringan juga dipilih untuk velg 17 inci yang diproduksi oleh BST Afrika Selatan.

Hasilnya sektor roda menyumbang penghematan bobot sebesar 3,4 kg sehingga mampu mengurangi gaya giroskopik secara signifikan. Baut-baut mesin Superleggera V4 menggunakan titanium, sehingga bobot keseluruhan mesin lebih ringan 3 kg dibanding Panigale V4.

Tag
Share