Jelang Ramadan, Harga Beras dan Telur di Lubuklinggau Naik Lagi
LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID -Kurang dari sepekan menjelang bulan ramadan, harga beras dan telur kembali mengalami kenaikan. Hal itu terpantau di Pasar Inpres Kota Lubuklinggau, Jumat 17 Maret 2023. Seperti di lapak beras eceran milik Mulvita, harga beras naik Rp 1.000 per kilogram. "Mulai naik hari ini (17 Maret) paling murah (beras medium) di harga Rp 12.000 per kilogram," kata Mulvita kepada sumateraekspres.id, Jumat 17 Maret 2023. Sementara harga beras premium sudah mencapai Rp 13.000 per kilogram. Sebelumnya Mulvita menjual Rp 12.000 per kilogram. "Saya terkejut pagi tadi membeli beras di gudang, harga naik sampai Rp 15.000 per karung isi 20 kg," katanya.
BACA JUGA : TPP Cair, ASN SumringahMisalnya, lanjut dia, beras medium merk Manggir sebelumnya Rp 195.000 per karung isi 20 kg. Naik menjadi Rp 210.000 per karung. Sedangkan beras premium seperti merk Selincah itu Rp 218.000 per karung isi 20 kg, harga gudang. Dia mengaku tidak tahu penyeban kenaikan harga itu. "Tapi kata toke beras di gudang beras bakal naik lagi," kataya.