Panduan Tepat Waktu Ganti Oli Motor Sport untuk Performa Maksimal, Ridernya Wajib Tahu Nih!
Oli yang terlalu lama di dalam mesin dapat terdegradasi dan kehilangan kemampuan melumasinya.
Umumnya, waktu yang dianjurkan untuk mengganti oli bagi motor yang jarang digunakan adalah setiap 6 bulan.
BACA JUGA:Kecelakaan Fatal di Jalan Lintas Sumatera Lahat, Pengendara Motor Tewas
BACA JUGA:Revolusi Berkendara, Kini PT Astra Honda Motor Luncurkan Honda ICON e: dan Solusi Kredit Terjangka
3. Perhatikan Kondisi Oli
Pengguna motor juga harus rutin memeriksa kondisi oli. Oli yang sudah berwarna hitam pekat atau terasa kental ketika diperiksa merupakan tanda bahwa oli harus diganti.
“Jangan tunggu sampai ada masalah pada mesin, segera ganti oli jika warnanya sudah tidak bening atau kekuningan lagi,” tambah Andi.
4. Setelah Digunakan untuk Balapan
Untuk pengendara motor sport yang sering mengikuti balapan, penggantian oli setelah setiap sesi balapan adalah hal wajib.
Mesin yang bekerja keras dalam balapan akan membuat oli cepat kotor dan kehilangan kualitasnya. Hal ini penting dilakukan untuk mencegah kerusakan mesin.
BACA JUGA:Honda SCR125, Motor Matic 125 cc Terbaru yang Lebih Hemat dari BeAT! Temukan Pilihan Cerdas Anda!
BACA JUGA:BMKG: Cuaca Ekstrem Sumatera Selatan Selasa 15 Oktober 2024, Hujan Lebat dan Angin Kencang
Penggantian oli yang tepat waktu tidak hanya menjaga performa motor sport tetap maksimal, tetapi juga memperpanjang usia mesin.
Memperhatikan jarak tempuh, waktu, dan kondisi pemakaian adalah cara terbaik untuk mengetahui kapan oli perlu diganti.
Pastikan juga untuk selalu menggunakan oli yang sesuai dengan spesifikasi pabrikan agar motor selalu dalam kondisi prima.