https://sumateraekspres.bacakoran.co/

PHR Zona 4 Utamakan Prinsip ESG

PRINSIP: Pertamina hulu Rokan (PhR) Regional Sumatera Zona 4 berkomitmen mengutamakan prinsip ESG. -foto: pertamina for sumeks-

PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID - Pertamina Hulu Rokan (PHR) Regional Sumatera Zona 4 terus berkomitmen menjaga praktik bisnis dengan menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG). Hal itu diungkap General Manager Zona 4, Djudjuwanto.

Kata dia, PHR Zona 4 juga terus mengutamakan aspek keselamatan dalam memastikan semua kegiatan berjalan tidak hanya efisien, tetapi juga bertanggung jawab terhadap lingkungan dan masyarakat. 

"Kita akan terus mensinergikan kegiatan operasi dengan aspek ESG. Lingkungan PHR Regional Sumatera Zona 4, setiap individu di perusahaan harus memahami bahwa komitmen terhadap lingkungan, sosial, dan tata kelola yang baik adalah tanggung jawab bersama," sebutnya seraya berjanji menegakkan standar tinggi ini untuk memastikan bahwa semua kegiatan berkontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan. 

"Kami percaya bahwa keberhasilan tidak hanya diukur dari pencapaian finansial, tetapi juga dari dampak positif yang kami berikan kepada lingkungan dan masyarakat. Penghargaan terhadap prinsip ESG adalah komitmen kami untuk terus menerapkan praktik bisnis yang bertanggung jawab. Kami akan terus berinovasi dan berkolaborasi dengan komunitas untuk menciptakan masa depan yang lebih berkelanjutan dan berdaya saing di industri migas," terang Djudjuwanto.

BACA JUGA:Khidmat, Pekerja Kilang Pertamina Plaju Peringati Hari Kesaktian Pancasila

BACA JUGA:Loker PT Pertamina Training & Consulting, Banyak Posisi, Cek Kualifikasinya

PHR Regional Sumatera Zona 4 juga menempatkan keselamatan sebagai prioritas utama dalam setiap aktivitas operasional. Melalui penerapan prosedur keselamatan yang ketat, perusahaan memastikan bahwa karyawan dan mitra kerja dilindungi dari risiko kerja. Prinsip dan mengedepankan nilai-nilai Perusahaan, menjadi kewajiban untuk ditaati nilai-nilai AKHLAK, Corporate Life Saving Rules (CLSR), HSSE 3 Golden Rules dan Zero Accident Kita Bisa. 

Diketahui, PHR Regional Sumatera Zona 4 mengelola 7 Wilayah Kerja (WK) kegiatan hulu Migas di Provinsi Sumatera Selatan, yang terdiri dari Pertamina EP (PEP) Prabumulih Field, (PEP) Limau Field, (PEP) Adera Field, (PEP) Pendopo Field, (PEP) Ramba Field, Pertamina Hulu Energi (PHE) Ogan Komering-Raja Tempirai (OK-RT). Angka produksi Migas year to date (ytd) PHR Regional Sumatera Zona 4 mencapai 25.831 barel minyak per hari/BOPD untuk minyak dan 574.69 juta standar kaki kubik per hari/MMSCFD untuk gas. 

Pencapaian produksi Migas Zona 4 ini mendukung pencapaian produksi Migas PHR Regional 1 Sumatera yang memenuhi sepertiga kebutuhan Migas nasional.

PHR Regional Sumatera terus mengembangkan pengelolaan operasi yang prudent dan excellent secara profesional untuk mewujudkan pencapaian menjadi perusahaan minyak dan gas bumi kelas dunia dengan predikat Environmental Friendly, Social Responsible dan Good Corporate Governance. 

BACA JUGA:Diduga Pipa Gas Pertamina Bocor, Kebakaran Hanguskan 100 Ekor Kambing dan Sapi, Penjaga Kebun Terluka Bakar

BACA JUGA:Kebakaran Akibat Kebocoran Pipa Gas Pertamina Hanguskan Pondok dan Ternak

Dalam setiap langkah operasionalnya, PHR Regional Sumatera Zona 4 mengintegrasikan praktik ramah lingkungan, mulai dari pengelolaan limbah hingga penggunaan teknologi yang efisien. Perusahaan memastikan bahwa dampak lingkungan dari setiap kegiatan diminimalisir. 

Upaya tersebut termasuk program penghijauan melalui penanaman pohon dan konservasi sumber daya alam (SDA) yakni konservasi gajah yang melibatkan masyarakat lokal.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan