Cuan Besar! Harga Emas di Palembang Terus Naik, Ini Perinciannya
Cuan Besar! Harga Emas di Palembang Terus Naik, Ini Perinciannya-Foto: Butik Antam-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Harga emas di Kota Palembang mengalami kenaikan signifikan pada hari ini, Rabu, 2 Oktober 2024.
Berdasarkan update dari Butik Antam Palembang, harga emas naik sebesar Rp12 ribu per gram, menjadikan harga per gramnya kini mencapai Rp1,464 juta.
Harga tersebut diperbarui setiap hari pada pukul 08.30 WIB oleh pihak Butik Antam untuk memastikan informasi yang akurat dan terkini bagi masyarakat.
Kenaikan ini tentunya menjadi perhatian bagi masyarakat yang berinvestasi pada logam mulia.
BACA JUGA:Harga Emas Palembang Hari Ini Turun, Waktunya Beli atau Tunggu?
Berikut rincian lengkap harga emas hari ini di Butik Antam Palembang:
Daftar Harga Emas Batangan (Termasuk PPh 0,25%)
0,5 gram: Rp 783.955
1 gram: Rp 1.467.660
2 gram: Rp 2.885.195
3 gram: Rp 4.309.748
5 gram: Rp 7.152.838