https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pembangunan Kantor Camat Ditarget Tepat Waktu

SIDAK: Sekda Muba Apriadi saat sidak pembangunan kantor Camat Sungai Keruh, kemarin.-foto: yudi/sumeks-

MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Apriyadi Mahmud, melakukan inspeksi mendadak (sidak) pembangunan Kantor Camat Sungai Keruh, Kamis (19/9/2024). 

Di sana Apriyadi  mengawasi secara detail setiap sudut bangunan yang tengah dikerjakan.

Apriyadi memeriksa berbagai aspek pembangunan mulai dari struktur hingga detail-detail penting lainnya.

Ia juga memberi arahan tegas kepada pihak kontraktor agar proses pengerjaan dipercepat.

"Saya minta kontraktor menambah jumlah tukang agar bangunan ini bisa selesai tepat waktu," ujar Apriyadi dengan nada serius. 

Ia menekankan pentingnya menjaga kualitas pekerjaan agar sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan. "Finishing harus rapi," tambahnya.

Pembangunan Kantor Camat Sungai Keruh ini dirancang menjadi bangunan dua lantai.

BACA JUGA:Tali Terbelit di Puncak, Aksi Heroik Galang Panjat Tiang Bendera di Kantor Camat Pemulutan, Ini Profile-nya

BACA JUGA:KEREN! Selain Megah, Kantor Camat Sukarami Juga Hadirkan Mini MPP, Begini Pesan Pj Wako Palembang Ratu Dewa!

Lantai pertama difungsikan sebagai area pelayanan masyarakat, sementara lantai kedua akan menjadi ruang kantor bagi para pegawai kecamatan.

"Pembangunan kantor ini menggunakan anggaran dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) sebesar Rp3,9 miliar," jelas Apriyadi. 

Ia berharap agar pembangunan dapat selesai sesuai jadwal sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat segera dilaksanakan di kantor yang baru.

Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Perkim Muba, Agus Setiawan,  menambahkan bahwa proyek pembangunan Kantor Camat Sungai Keruh ditargetkan rampung dalam waktu 180 hari kalender.

"Saat ini, progres pembangunan terus berjalan dengan baik. Kami optimis target penyelesaian akan tercapai sesuai waktu yang telah ditentukan," pungkasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan