https://sumateraekspres.bacakoran.co/

45 Anggota DPRD Muba Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

--

SUMATERAEKSPRES.ID - Sebanyak 45 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Musi Banyuasin Periode 2024-2029 resmi dilantik,Rabu (11/9/2024).

Pada Agenda Rapat Paripurna Masa Persidangan III Rapat Ke-23 Tahun 2024 dalam rangka Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD Kabupaten Musi Banyuasin Masa Jabatan 2024-2029 dan sebanyak 25 orang di antaranya wajah baru anggota DPRD Kabupaten Musi Banyuasin bertempat di Ruang Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Musi Banyuasin.

Proses pelantikan ditandai dengan Rapat Paripurna dengan agenda Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD yang dipimpin oleh Ketua DPRD H. Sugondo dihadiri anggota DPRD periode 2024-2029, Pj. Bupati Musi Banyuasin H. Sandi Fahlepi, SP.,M.Si, Sekretaris Daerah Drs. H. Apriyadi, M.Si, anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Polres Musi Banyuasin, Dandim 0401/Muba, Asisten Setda Musi Banyuasin, Pengadilan Negeri Sekayu, Staf Ahli Bupati Muba, seluruh perangkat daerah Kabupaten Musi Banyuasin dan tamu undangan lainnya.

BACA JUGA:Ini Pesan Pj Bupati kepada 45 Anggota DPRD Muba

BACA JUGA:BRI Gandeng Kejaksaan Negeri Muba Tangani Kredit Macet

Prosesi Pengucapan Sumpah/Janji dan Penandatanganan Berita Acara Sumpah sebanyak 45 anggota DPRD terpilih periode 2024-2029 dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Sekayu Silvi Ariani, SH.,MH dan Pengukuh Sumpah H. Muflikhul Hasan, S.Ag.,M.Si dilanjutkan penandatanganan berita acara secara simbolis oleh anggota DPRD yang diwakili oleh Muhamad Isa, Ketua Pengadilan Negeri Sekayu Silvi Ariani, SH.,MH dan Pengukuh Sumpah H. Muflikhul Hasan, S.Ag.,M.Si kemudian diakhiri dengan Penyematan Pin Lencana Dewan oleh Ketua Pengadilan Negeri Sekayu Silvi Ariani, SH.,MH dan Penyerahan SK Keputusan oleh Pj. Bupati Musi Banyuasin H. Sandi Fahlepi, SP.,M.Si kepada seluruh 45 anggota DPRD Kabupaten Musi Banyuasin periode 2024-2029.

Dengan selesainya pengucapan sumpah/janji maka terjadi pergantian pimpinan sidang dari pimpinan definitif terdahulu H. Sugondo periode 2019-2024 ke pimpinan sementara Afitni Junaidi Gumay, SE periode 2024-2029 disertai penyerahan palu pimpinan DPRD Kabupaten Musi Banyuasin.

BACA JUGA:Kajari Soroti Empat Permasalahan Muba

BACA JUGA:Gabara Desak Aparat Tidak Terlibat dalam Konflik Tapal Batas Muratara-Muba

Pelantikan anggota DPRD Kabupaten Musi Banyuasin masa jabatan 2024-2029 ini diakhiri dengan pembacaan doa oleh Abdul Basit dan pemberian ucapan selamat dari pimpinan, Pj. Bupati Musi Banyuasin H. Sandi Fahlepi, SP.,M.Si, Forkopimda, anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Asisten Setda Musi Banyuasin, perangkat daerah Musi Banyuasin dan tamu undangan lainnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan