Cetak Generasi Berilmu, Berjiwa Kewirausahaan, USS Wisuda 216 Lulusan
WISUDA: Rektor USS memindahkan kuncir salah seorang wisudawati, kemarin (11/9). FOTO: BUDIMAN/SUMEKS--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sebanyak 216 lulusan Universitas Sumatera Selatan (USS) diwisuda, kemarin (11/9). Mereka dari program studi (prodi) Manajemen Fakultas Ekonomi, Prodi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Komunikasi, Prodi Ilmu Komputer Fakultas Ilmu Komputer, Prodi Ilmu Perikanan dan Prodi Agribisnis (Fakultas Pertanian).
Rektor USS, Yudha Pratomo Mahyuddin MSc PhD, wisuda merupakan pencapaian luar bisa dalam perjalanan akademik para wisudawan dan wisudawati. Mereka telah berjuang penuh dedikasi dan ketekunan dalam meraih gelar akademik.
BACA JUGA:112 Sarjana Baru Siap Berkontribusi untuk Masyarakat, Wisuda III ITPA
Sebagai kampusnya para entrepreneur, USS komitmen mencetak generasi muda yang tidak hanya unggul dalam ilmu pengetahuan. Tapi juga memiliki jiwa kewirausahaan yang tangguh.
"Para lulusan diharapkan mampu membawa semangat inovasi dan kreativitas yang telah diasah selama menimba ilmu, serta menjadi agen perubahan di masyarakat yang semakin dinamis dan penuh tantangan," ungkap Yudha, di Gedung Golden Sriwijaya, Rabu (11/9).
Dia mengingatkan, wisuda bukanlah akhir, melainkan awal dari perjalanan panjang menuju kesuksesan. Dunia yang lebih luas telah menanti kontribusi nyata dari para lulusan USS untuk terus berprestasi dan berinovasi.
“Dengan semangat entrepreneur yang telah tertanam, kami yakin para alumni mampu menghadapi tantangan global dengan sikap yang tangguh, berani mengambil risiko,” imbuhnya.
Yudha berharap, lulusan USS bisa terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Yang utama, menjaga nama baik almamater.
Dalam waktu dekat, USS bekerja sama dengan Yayasan The Prof dr H Mahyuddin Institute akan menggelar award.
Penghargaan diberikan bertepatan ulang tahun mendiang pendiri USS, almarhum Prof dr H Mahyuddin Ns SpOG(K). Selain pendiri USS, almarhum Prof Mahyuddin merupakan tokoh entrepreneur dengan buku Perjuangan di Atas Mimpi .
Kepala LLdikti Wilayah II, Prof. Dr. Iskhaq Iskandar. M.Sc mengucapkan selamat kepada para lulusan. "Ini merupakan pencapaian dari proses akademik para mahasiswa USS. Kami perwakilan dari KemenristekDikti sangat bahagia sekali bisa hadir dan menyaksikan proses in,"ujarnya.
BACA JUGA:Keren! Puluhan Lansia di Prabumulih Meriahkan Wisuda Sekolah Lansia Tangguh Harapan Bunda
BACA JUGA:Sukses Haflah dan Wisuda 3 Cabang Ponpes Al Ittifaqiah Indralaya