https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Review Singkat Itel Flip One, Ponsel Lipat 1 Jutaan dengan Desain Simpel dan Elegan, Yuk Kepoin!

Itel Flip One, Ponsel Lipat 1 Jutaan dengan Desain Simpel dan Elegan-Foto: YouTube-

SUMATERAEKSPRES.ID - Perusahaan afiliasi Transsion, Itel, baru-baru ini meluncurkan ponsel lipat pertamanya, Itel Flip One, yang mengusung desain lipat clamshell.

Diluncurkan di pasar Pakistan pada Senin (2/9/2024), ponsel ini ditawarkan dengan harga terjangkau, yaitu 6.499 rupee atau sekitar Rp 1,2 juta di situs resmi Itel Pakistan.

Meskipun Itel dikenal dengan penawaran ponsel harga rendah, harga tersebut mencerminkan spesifikasi Itel Flip One yang sangat dasar, mirip dengan ponsel fitur. 

Ponsel ini bukanlah ponsel lipat modern yang memiliki layar fleksibel, melainkan hanya memiliki desain clamshell dengan dua bagian yang terhubung oleh engsel.

BACA JUGA:Tecno Phantom Ultimate 2, Ponsel Lipat 3 yang Bisa Jadi Laptop Mini, Yuk Intip Keunggulan Lainnya!

BACA JUGA:Unyu Banget, HMD Rilis Ponsel Barbie Serba Pink dengan Desain Menggemaskan, Lihat Yuk!

Bagian atas memiliki layar utama 2,4 inci dengan bezel tebal, sementara bagian bawah adalah keypad hitam polos tanpa angka dan simbol, memberikan kesan layar utama yang besar seperti ponsel lipat zaman dulu.

Di bagian belakang, ponsel ini memiliki aksen hitam berbentuk kotak yang mirip dengan layar sekunder pada ponsel lipat lain.

Aksen ini menampung kamera belakang dan lampu flash LED, yang oleh Itel disebut sebagai "smart camera," meskipun detail resolusi kameranya belum diungkap.

Desainnya mengingatkan pada ponsel lipat klasik seperti Motorola V3, namun dengan tampilan yang lebih modern.

BACA JUGA:Tahan Banting dan Anti Air, Oppo A3 Hadir dengan Sertifikasi Standar Militer, Cocok untuk Pengguna Aktif

BACA JUGA:Infinix Xpad, Tablet 1 Jutaan dengan Fitur Lengkap, Cocok untuk Gaming dan Multitasking

Fitur lain dari Itel Flip One meliputi baterai 1.200 mAh dengan port USB Type-C, kapasitas penyimpanan untuk 100 SMS dan hingga 2.000 kontak, serta dukungan untuk browser Opera Mini, wireless FM Radio, dan dual SIM.

Ponsel ini tersedia dalam pilihan warna hitam, biru, dan oranye, menurut informasi dari laman Itel Pakistan pada Selasa (3/9/2024).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan