Mahasiswa UIN RF Raih Beasiswa Sang Surya, Presentasikan Ide Pengelolaan Tambang Islam di Malaysia
Muhammad Ali Fareza, mahasiswa UIN RF Palembang peraih beasiswa Sang Surya. -Foto: ist-
PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID- Muhammad Al Fareza, mahasiswa semester 5 Jurusan Pendidikan Agama Islam UIN Raden Fatah (RF) Palembang, berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Berkat ketekunannya dan dukungan dari Lazismu Palembang, Fareza terpilih sebagai salah satu delegasi Youth Role Idea Presentation Global Learning Struggle S2 to Malaysia.
Dengan paper berjudul “Pengelolaan Tambang dalam Syariat Islam: Mewujudkan Pertumbuhan Ekonomi dan Keadilan untuk semua”, Fareza berhasil meraih kategori Full Funded Global Learning dan mengikuti program intensif di Kuala Lumpur, Malaysia pada 24-27 Juli 2024.
BACA JUGA:Mahasiswa Baru Merapat! Beasiswa Bright Scholarship 2024 Tawarkan Segudang Benefit, Cek Syaratnya
Fareza adalah satu-satunya perwakilan dari Sumsel untuk kategori mahasiswa.
Selama di Malaysia, Fareza mengikuti berbagai kegiatan seperti seminar internasional, presentasi ide, diskusi SDGs, hingga kunjungan ke berbagai tempat ikonik seperti Batu Caves, Genting Highland, Petronas Twin Tower, Istana Negara, dan Dataran Merdeka.
Sebagai penerima manfaat Beasiswa Sang Surya (beasiswa kader) dari Lazismu Palembang, Fareza merasa sangat termotivasi untuk terus belajar dan berkontribusi bagi masyarakat.
Selain menjadi mahasiswa berprestasi, Fareza juga aktif di organisasi Muhammadiyah sebagai Sekretaris Pengurus Ranting Muhammadiyah Talang Jawa Palembang.
BACA JUGA:Tonoto Foundation Buka Pendaftaran Beasiswa TELADAN 2025, Cek Jadwal dan Persyaratannya!
Sehari-harinya sebagai imam masjid Muhammadiyah di Kelurahan Talang Jawa.
“Saya sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Lazismu. Beasiswa ini tidak hanya membantu saya secara finansial, tetapi juga membuka peluang bagi saya untuk mengembangkan diri dan berkontribusi pada dunia yang lebih baik,” ujar Fareza.
Prestasi yang diraih Fareza membuktikan bahwa pemuda Indonesia mampu bersaing di tingkat global.