https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Rahasia Lungfish: Ikan yang Bertahan Hidup di Bawah Tanah Saat Musim Kemarau

Menjelajahi adaptasi luar biasa Lungfish, ikan yang mampu bertahan hidup dalam kondisi ekstrem dengan menciptakan kepompong pelindung di bawah tanah. Foto : edufish--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Lungfish merupakan spesies ikan yang mampu bertahan di segala kondisi, bahkan ketika air tempat ia hidup kering dalam waktu yang lama sekalipun.

Mereka memiliki kemampuan untuk bertahan hidup di lingkungan yang sangat kering dengan menggali lubang di lumpur.

Lungfish dianggap sebagai kerabat terdekat yang hidup dari semua tetrapoda (mamalia, amfibi, reptil, dll.)

Ukuran dan Umur Lungfish dapat tumbuh hingga panjang 2 meter dan memiliki harapan hidup antara 20 hingga 25 tahun.

Dan Mereka adalah pemakan segala, biasanya memakan plankton, invertebrata kecil, atau ikan kecil. Beberapa spesies bahkan bisa memakan mangsa yang lebih besar seperti udang.

BACA JUGA:Gema Pulau Tidung untuk Pengembangan Komunitas

BACA JUGA:Rumah Semi Permanen Hangus Terbakar, Tak Jauh dari Pasar Modern Plaju

Habitat Lungfish sendiri biasa ditemukan di beberapa wilayah di dunia antara lain di Negara Afrika, Amerika Selatan dan Australia. yang biasanya sering ditemukan di rawa-rawa dan sungai di negara tersebut. 

Kemudian Di Amerika Selatan, lungfish dapat ditemukan di sungai dan danau. Mereka juga memiliki kemampuan untuk bertahan hidup di luar air selama musim kemarau, dan 

Lungfish Australia, dikenal sebagai salamanderfish, ditemukan di sungai-sungai di Queensland. Mereka sering disebut sebagai “fosil hidup” karena relatif tidak berubah selama jutaan tahun.

Lungfish memiliki adaptasi luar biasa yang memungkinkan mereka bertahan hidup dalam berbagai kondisi lingkungan, termasuk kemampuan untuk bernapas dengan paru-paru, memungkinkan mereka untuk mengambil oksigen langsung dari udara dan bertahan hidup di darat selama periode kekeringan yang panjang.

BACA JUGA:Cara Membuat Sinyal SOS yang Efektif Saat Tersesat di Gunung

BACA JUGA:Keistimewaan Surat Al-Fatihah: Pembuka Al-Qur'an dan Esensi Ajaran Islam

Lungfish dapat berAladaptasi Lingkungan Ekstrem, sebab ikan ini dapat bertahan hidup di lingkungan yang sangat kering dengan menggali lubang di lumpur dan membungkus diri dalam lendir yang mengeras, mirip dengan kepompong, untuk bertahan hidup selama musim kemarau.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan