Gregoria Siap Tumbangkan Ratchanok di Olimpiade Paris 2024: Jadwal Lengkap Sabtu, 3 Agustus
Gregoria Mariska Tunjung berjuang keras melawan Ratchanok Intanon untuk meraih tiket semifinal di Olimpiade Paris 2024. Foto: pbsi--
SUMATERAEKSPRES.ID - Jadwal lengkap pertandingan cabang olahraga (cabor) badminton Olimpiade Paris 2024, hari ini Sabtu 3 Agustus 2024.
Cabor badminton Olimpiade Paris 2024 memasuki babak akhir, dimana hari ini Sabtu 3 Agustus 2024, akan ada 6 pertadingan.
Pertandingan sendiri akan berlansung, di Porte de la Chapelle Arena atau The Adidas Arena, Paris, Prancis mulai pujuk 13.30 WIB.
Dari 6 pertandingan hari ini, akan berlaga satu-satunya wakil Indonesia yakni di sektor tunggal putri.
Wakil merah putih, Gregoria Mariska Tunjung akan merebut tiket semifinal bertemu tunggal putri wakil Thailand Ratchanok Intanon. Laga perempat final keduanya akan dimulai pukul 14.40 WIB.
BACA JUGA:Bolehkah Wanita Naik Ojol Pria yang Bukan Mahram? Simak Penjelasan Para Ulama
Secara rekor pertemuan, sebenarnya Gregoria tertinggal 1-8 dari Ratchanok.
Delapan kekalahan Gregoria terjadi di saat pemain kelahiran Wonogiri itu, masih dalam masa kurang menyenangkan.
Hanya saja, Gregoria mampu mengalahkan Ratchanok di pertemuan terakhir mereka di Piala Uber 2024.
Kemenangan terakhir Gregoria itu menjadi modal baginya, untuk bisa menumbangkan pemain tunggal putri senoior wakil Thailand itu.
Di ajang Olimpiade sendiri, Ratchanok merupakan pemain yang mengubur mimpi Gregoria. Kala itu di Olimpiade 2020, yang diselenggarakan tahun 2021.
BACA JUGA:Panjat Tebing Anak: Membangun Keterampilan Motorik dan Kepercayaan Diri!