https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pembiayaan UMKM Tumbuh 31,5 Persen, Tembus Rp5,06 T, Gaet 41.835 Nasabah

LAYANI NASABAH : Teller BSI melayani nasabah yang melakukan transaksi kas. Hingga Juni 2024, BSI Region Palembang mampu membukukan pembiayaan UMKM senilai Rp5,06 triliun atau tumbuh 31 persen.- Foto : ARDILA/SUMEKS-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID -  BSI Region Palembang mencatatkan kinerja positif. Hingga Juni 2024, portfolio pembiayaan UMKM BSI di Area Padang, Jambi, Bengkulu, Palembang & Lampung mencapai Rp5,06 Triliun atau tumbuh 31,05 secara year on year. 

BSI Region Palembang fokus penyaluran pembiayaan UMKM, dengan penyerapan 41.835 nasabah. 

"Kinerja BSI region Palembang menunjukan pertumbuhan positif. Dengan pertumbuhan mencapai mencapai Rp5,06 Triliun atau tumbuh 31,05 secara year on year," kata RCEO BSI Region Palembang, Ari Yusnairy Muslim, kemarin.  

Ia mengatakan, saat ini pihaknya telah memiliki lebih dari 105 outlet yang bisa diakses masyarakat untuk melayani kebutuhan finansial. Salah satunya pembiayaan SME, usaha kecil dan menengah serta KUR. "Ini menunjukan  para pelaku usaha UMKM cukup baik dan sudah memilih perbankan syariah sebagai preference untuk pembiayaan usaha," papar dia.

BACA JUGA:Digitalisasi Koperasi-UMKM Wujudkan Indonesia Emas

BACA JUGA:Forbiscab BPC HIPMI Palembang: Penghargaan UMKM Terbaik Tahun 2024, Seperti Ini Kemeriahannya!

Dijelaskan, masyarakat bisa mengakses pembiayaan UMKM di BSI dengan cukup mudah dan kompetitif, didukung skema akad syariah yang jelas, angsuran yang tetap sehingga skema pembiayaan syariah di BSI membantu pelaku usaha UMKM untuk mengatur cashflow secara tepat dan effisien.  

Di wilayah Regional Palembang, dukungan terhadap UMKM terus diimplementasikan. Di antaranya pendampingan UMKM dan pemberian sertifikasi halal, akses permodalan, serta mengikutsertakan UMKM binaan dalam pameran/showcase pelaku usaha, serta program peningkatan skill kewirausahaan. 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan