https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Banyak yang Lulus 3,5 Tahun, Inilah 10 Jurusan Kuliah Paling Mudah di Indonesia

Daftar 10 jurusan kuliah paling mudah dan santai di Indonesia. -Foto: freepik-

SUMATERAEKSPRES.ID - Apakah Anda tipe orang yang lebih suka belajar dengan santai? Ada beberapa jurusan kuliah yang dikenal lebih santai dan lebih mudah dibandingkan yang lain.

Biasanya, jurusan-jurusan ini tidak memerlukan praktikum yang membutuhkan banyak peralatan seperti jurusan sains atau teknik.

Jurusan-jurusan ini cocok untuk mahasiswa yang tidak ingin dibebani dengan banyak tugas atau mata kuliah yang sulit.

Ada juga yang memilih jurusan yang tidak berkaitan dengan rumus dan hitung-hitungan.

BACA JUGA:Otakmu Sanggup? Inilah 15 Jurusan Kuliah Paling Sulit Dijalani, Bikin Kamu Ketar-ketir

BACA JUGA:Banyak Mahasiswanya Drop Out! Inilah 10 Jurusan Kuliah yang Paling Bikin Stres Saat Dijalani

Namun, penting untuk memilih jurusan yang sesuai dengan prospek kerja, bidang keilmuan, dan kemampuan diri sendiri.

Berikut ini beberapa jurusan kuliah yang dikenal paling mudah dan santai beserta daftar universitas yang menyediakannya, dirangkum oleh Sumateraekspres.id dari berbagai laman kampus:

1. Jurusan Komunikasi

Jurusan Komunikasi melatih keterampilan berkomunikasi baik dalam menulis maupun berbicara, sehingga sering dianggap menyenangkan dan santai oleh banyak mahasiswa.

BACA JUGA:Rekrutmen CPNS dan PPPK 2024: Berikut 4 Instansi yang Terbuka untuk Semua Jurusan

BACA JUGA:Inilah 15 Jurusan Kuliah yang Tak Akan Digantikan AI, Masa Depan Dijamin Tetap Cerah

Jurusan ini cocok bagi mereka yang menghindari mata kuliah yang melibatkan hitung-hitungan.

Universitas yang menawarkan jurusan ini antara lain: Universitas Indonesia (UI), Universitas Airlangga (Unair), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Sebelas Maret (UNS), Binus University, Universitas Brawijaya (UB), Universitas Diponegoro (Undip), Universitas Padjadjaran (Unpad), Telkom University, dan masih banyak lagi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan