Bakal Ada 20 TPS Jauh di OKU

BATURAJA – Pada Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) memproyeksi ada sebanyak 1.243 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar pada 13 kecamatan. Angka tersebut berdasar pada jumlah mata pilih 300 orang per TPS.  Di antara TPS itu, sebanyak 20 TPS merupakan TPS jauh. Hanya saja, angka tersebut belum final. “Baru bisa diketahui setelah selesai masa coklit pada Maret 2023 ini,” ujar Ketua KPU OKU Naning Wijaya, kemarin (1/3).

Dijelaskan Naning Wijaya, yang dimaksud TPS jauh, karena biasanya lebih sulit untuk dijangkau. Ada juga yang menyebut TPS rawan. Tapi bukan rawan kecurangan atau kriminal. Tapi lebih kepada TPS yang lokasi sulit dijangkau secara geografis.

“Untuk menjangkau TPS tersebut membutuhkan kendaraan roda dua seperti jenis trail yang sudah modifikasi rantai besi. Biasanya berlokasi jauh berada di daerah talang,”urainya.

Dikatakannya, untuk kecamatan yang memiliki TPS jauh seperti Kecamatan Sosoy Buay Rayab, Lengkiti, Peninjauan dan Kecamatan Ulu Ogan. Kondisi TPS jauh ini juga akan dirasakan sulit dan tidak mudah saat petugas mengantar logistik kebutuhan pemilu. (bis/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan