https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini yang Harus Dilakukan Petani Jika Tanaman Padinya Diserang Hama Keong Mas

HAMA UTAMA: Eka Putrina SP, petugas PPEP POPT saat melakukan monitoring di lahan persawahan dan menemukan keong mas yang merupakan salah satu hama utama tanaman padi karena bisa memengaruhi produksi atau hasil panen. FOTO: PENYULUH FOR SUMEKS--

PAGARALAM, SUMATERAEKSPRES.IDKeong mas merupakan salah satu hama utama pada tanaman padi. Hama dengan nama latin Pomacea cacaliculata L ini menyerang mulai dari persemaian hingga tanaman sudah pindah tanam.

Hama keong ini juga menyerang pada bakal anakan tanaman padi. Akibatnya mengurangi jumlah anakan padi yang berdampak berkurangnya produksi padi. Hama ini ditemukan pada lahan persawahan di Kelurahan Tanjung Agung Kecamatan Pagaralam Selatan.

BACA JUGA:Masih Bingung Atasi Hama Burung Pipit pada Tanaman Padi, 5 Langkah Ini Bisa Dilakukan

BACA JUGA:Apa yang Terjadi Jika Tanaman Padi Diserang Keong Mas, Simak di Sini Jawabannya

Eka Putrina SP, petugas PPEP POPT mengatakan, hama keong mas ini ditemukan pada lahan persawahan dengan tingkat serangan 1,3 persen. ‘’Dari luas lahan sekitar 10 hektare ditemukan hama keong dengan luas serangan 0,15 hektare,’’ katanya,

Usia tanaman padi tersebut berkisar antara 10 hingga 20 hari setelah tanam (hst) dengan varietas yang ditanam adalah Ciherang, Mekongga, Lokal, dan Inpari 42.

‘’Sedangkan musuh alami yang ditemukan yaitu katak, coccinelidae, capung dan laba-laba,’’ ujarnya.

Dikatakannya, terhadap serangan hama keong  ini dilakukan pengendalian secara manual. Yakni dengan melakukan pengambilan kelompok telur dan keong mas yang ditemukan lalu dimusnahkan. 

‘’Bisa juga dengan melakukan pemasangan ajir pada areal persawahan sebagai perangkap keong mas melakukan peneluran,’’ katanya.

Petani juga diminta untuk melakukan pengaturan saluran air.  ‘’Sanitasi lingkungan dan pemupukan berimbang.  Monitoring lanjutan untuk memantau perkembangan OPT,’’ ujarnya.

BACA JUGA:Padi Gagal Hasilkan Anakan Maksimal

BACA JUGA:Ini yang Harus Dilakukan jika Tanaman Padi Terserang Penyakit Blas

Selain itu, lanjutnya, bisa juga melakukan pengendalian dengan menggunakan pestisida nabati dari ekstrak daun pepaya atau buah maja. 

‘’Jika nantinya luas dan  intensitas serangan meningkat melewati ambang ekonomi, kendalikan dengan pestisida berbahan aktif Fentin asetat,’’ ujarnya.  (sms)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan