https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Besok Pengumuman, Peserta Yang Lolos Seleksi Lelang Jabatan Inspektorat OKI Wajib Miliki Pengalaman Jabatan

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Mengisi kekosongan jabatan Inspektorat OKI, Endro Suwarno, SSos, MSi yang berakhir Rabu (1/3) karena memasuki masa pensiun tersebut, Pemkab OKI telah membuka seleksi jabatan tersebut secara terbuka. Besok Rabu (2/3) pengumuman peserta yang lolos seleksi lelang jabatan Inspektorat OKI bakal diumumkan. Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan Dan Pelatihan (BKPP) OKI, Mauliddini didampingi Sekretaris Fredy Hari Marthonis mengatakan, panitia seleksi (pansel) yang sebelumnya telah dibentuk oleh pemerintah setempat telah membuka seleksi melalui pengumuman. Merujuk pengumuman dengan Nomor : 800/ 63 /Pansel-JPT-Itda/2023 tentang seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi Pratama Inspektur Daerah OKI. "Pendaftaran sudah ditutup dan pengumuman seleksi akan dilakukan besok Kamis (2/3)," tambahnya Rabu, 1 Maret 2023.

BACA JUGA : Half Day Tour, Nikmati Destinasi Wisata di Muba
Sebelumnya selain melengkapi persyaratan administrasi, para peserta seleksi juga harus memenuhi ketentuan khusus diantaranya, Memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah Sarjana Strata I (S1) atau Diploma IV, Pangkat minimal Pembina golongan ruang IV/a. Berusia setinggi-tingginya 56 tahun pada saat ditetapkan untuk menduduki JPT Pratama Inspektur Daerah. Lalu memiliki pengalaman jabatan dalam bidang tugas yang terkait dengan jabatan yang akan diduduki secara kumulatif paling kurang selama lima tahun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan