Pasca Libur Lebaran, Sekda Muba Sidak Pelayanan RSUD Sekayu

SIDAK: Sekda Muba Apriyadi Mahmud melaksanakan sidak ke RSUD Sekayu di hari pertama masuk di kerja usai libur bersama Iduladha.-FOTO: YUDI/SUMEKS-

MUBA,SUMATERAEKSPRES.ID - Hari pertama masuk kerja usai libur bersama Iduladha, Sekda Muba Apriyadi Mahmud melaksanakan kunjungan ke beberapa fasilitas kesehatan di wilayah tersebut.

Tampak mengunjungi RSUD Sekayu serta beberapa puskesmas guna memastikan pelayanan kesehatan kembali berjalan normal seperti biasa, Rabu, 19 Juni 2024.

"Alhamdulillah, layanan kesehatan warga Muba di RSUD Sekayu tetap berjalan normal seperti biasa," ujar Apriyadi, yang juga merupakan mantan Mustasyar PCNU Muba.

Apriyadi menegaskan pelayanan publik, terutama layanan kesehatan, menjadi prioritas utama agar masyarakat dapat memanfaatkannya dengan baik.

BACA JUGA:Pesona Senjang: Tradisi Lisan yang Tetap Hidup di Muba, Menghubungkan Generasi di Bumi Serasan Sekate

BACA JUGA:Kepala Kantah Muba Lantik PPAT dan PPATS, Pengayoman Masyarakat Urus Dokumen Pertanahan, Sudah Elektronik

"Jangan sampai kita lambat atau lalai dalam melayani masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan," tuturnya.

Ia juga menambahkan kehadirannya di fasilitas-fasilitas kesehatan tersebut bertujuan untuk memberikan motivasi dan memastikan tenaga medis tetap semangat dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Direktur RSUD Sekayu, dr Sharlie Esa Kenedy MARS, menyampaikan bahwa pelayanan kepada masyarakat di RSUD Sekayu terus ditingkatkan demi memberikan layanan yang optimal.

"Hari ini sudah berjalan normal seperti biasa. Beberapa waktu lalu, ketika libur Iduladha, pelayanan juga tetap berjalan," ujar Sharlie.

BACA JUGA:Pj Bupati Sandi Fahlepi Lantik 2.392 PPPK di Muba, Resmi Dilantik, Stabel Berkuda Dipadati oleh Pejuang ASN 20

BACA JUGA:Sumeks Jalin Silaturahmi-Sinergi dengan Kejaksaan. Roy Riady Ceritakan Upaya Awal Setelah Jabat Kajari MUBA

Sharlie menjelaskan RSUD Sekayu selalu siap melayani masyarakat, bahkan di hari-hari libur besar sekalipun.

"Kami selalu berupaya agar masyarakat mendapatkan pelayanan yang terbaik tanpa terkendala oleh waktu atau kondisi tertentu," tambahnya. (yud/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan