Momen Idul Adha, Nandriani Distribusikan Sapi dan Kambing ke Pelosok Kota, Begini Antusiasme Warga!

Nandriani Octarina berbagi kebahagiaan Idul Adha dengan membagikan puluhan hewan qurban di berbagai wilayah Palembang, termasuk warga Pulokerto, Gandus. Foto: istimewa--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Memen Idul Adha 1445 Hijriah, bakal calon Walikota Palembang, Nandriani Octarina, membagikan puluhan sapi dan kambing qurban ke berbagai penjuru kota. 

Kehadirannya di tengah masyarakat membawa kebahagiaan tersendiri bagi warga.

Pada Senin, 17 Juni 2024 di kawasan masjid Lawang Kidul Boom Baru, Nandriani menyampaikan bahwa motivasinya adalah membantu masyarakat yang membutuhkan. 

"Saya merasa terpanggil untuk turut berpartisipasi membantu masyarakat, terutama di masa yang sulit ini,"ujarnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Banyuasin Sambut Hari Raya Idul Adha dengan Semangat Persatuan dan Harapan

BACA JUGA:Peluang Meniti Karier, Penerimaan Calon Pegawai Baru Universitas Ahmad Dahlan Tahun 2024

 Sebelumnya, dirinya uga sudah sering mengadakan kegiatan tebus murah.

"Ya, untuk meringankan beban masyarakat,"sambung Nandriani.

Menurut Nandriani, kondisi ekonomi saat ini berdampak pada daya beli masyarakat terhadap kebutuhan pokok. 

Oleh karena itu, kepedulian terhadap sesama sangat penting.

BACA JUGA:Pj Bupati Lahat dan Mantan Bupati Bersatu dalam Sholat Idul Adha, Meneguhkan Persatuan dan Kesatuan

BACA JUGA:SMBR Menyalurkan 12 Ekor Sapi Kurban di Baturaja

"Idul Adha ini harus menjadi momen bagi kita untuk terus menunjukkan kepedulian terhadap sesama,"lanjutnya.

"Masih banyak di sekitar kita yang membutuhkan bantuan," tambah alumni Universitas Sriwijaya tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan