Tahun Ajaran Baru Dimulai 22 Juli 2024, Sebelumnya Ada Libur Panjang, Cek Jadwal Lengkapnya
Tahun Ajaran Baru Dimulai 22 Juli 2024, Sebelumnya Ada Libur Panjang, Cek Jadwal Lengkapnya-Foto: Kemendikbud-
JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Tahun ajaran baru 2024/2025 akan segera dimulai pada bulan Juli mendatang.
Berdasarkan kalender pendidikan nasional, awal tahun ajaran baru ini dijadwalkan pada 22 Juli 2024. Meski demikian, jadwal bisa berbeda di setiap provinsi namun tetap berpatokan pada kalender pendidikan nasional.
Sebelum memasuki tahun ajaran baru, siswa akan menikmati libur panjang pada bulan Juni dan Juli. Pembagian rapor untuk semester genap dijadwalkan pada 21 Juni 2024.
Namun beberapa sekolah mungkin melakukannya beberapa hari sebelumnya, tergantung kebijakan masing-masing sekolah tersebut.
BACA JUGA:Regulasi Terbit! Kemendagri Tetapkan Jadwal Pembayaran Gaji ke-13 PNS dan PPPK Daerah, Ini Ketentuannya
Berikut adalah jadwal penting terkait pembagian rapor, libur sekolah, dan awal masuk sekolah tahun ajaran 2024/2025:
Pembagian rapor: 21 Juni 2024
Libur semester genap: 22 Juni - 6 Juli 2024
Awal tahun ajaran baru: 8 Juli 2024
Nah, bagi yang kamu yang ingin mengetahui kalender pendidikan 2024/2025, berikut referensi yang bisa didapatkan dari berbagai sumber.
Kalender pendidikan untuk tahun ajaran 2024/2025 juga mencakup beberapa hari libur nasional dan kegiatan penting lainnya:
BACA JUGA:Kamu Sering Stres? Mungkin Karena Jadwalmu Tidak Teratur, Ini 4 Tipsnya
BACA JUGA:Long Weekend, Hindari Antrian Beli Tiket Kapal Sesuai Jadwal
A. Bulan Juli 2024
7 Juli: Libur Tahun Baru Islam 1445 H
8 Juli: Hari Pertama Sekolah dan Awal Semester
9 - 10 Juli: Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dan administrasi kelas
B. Bulan Agustus 2024
17 Agustus: Libur Hari Kemerdekaan Republik Indonesia