Satu Rumah, Tiga Pohon Cabai
*Pekarangan jadi Pohon Cinta
PRABUMULIH - Inovasi teranyar datang dari Lurah Gunung Ibul, Fitriyadi SH. Untuk mendukung ketahanan pangan di kota Prabumulih, pihaknya mengimbau setiap warga Kelurahan Gunung Ibul untuk menanam pohon cabai di halaman rumah masing-masing.
"Minimal satu rumah punya 3 pohon cabe," ujarnya dibincangi di kantor Lurah Gunung Ibul.
Dikatakan, cabai merupakan salah satu sayuran yang menyumbang inflasi terbesar. "Kalau ada 3 batang cabai di setiap rumah, maka otomatis dia tidak beli lagi ke pasar untuk beli cabe. Dalam hal ini kita tekankan cabai rawit," lanjutnya.
Fitriyadi juga menunjukkan sejumlah tanaman yang menghiasi halaman kantor Lurah Gunung Ibul. Ada tanaman bunga di halaman depan kantor dan tanaman buah, sayur hingga bumbu dapur di halaman belakang kantor Lurah yang beralamat di Jalan Sumatera, Gunung Ibul.
Mulai dari tanaman jahe, serai, kunyit, katu, jambu, dan lainnya lengkap ada di halaman belakang kantor. "Bibitnya ini kalau dulu RT/RW kita suruh bawa. Tapi sekarang banyak juga dari pasangan pengantin yang kita namakan pohon cinta," sambungnya.
Dalam waktu dekat, pihaknya pun akan menanam cabai dan bawang di halaman belakang kantor lurah. "Saat ini kita menunggu bibit dari rumah bibit di Grisabel (KWT Kelurahan Gunung Ibul) biar ditanam disini," tukasnya. (chy)