SIM Habis saat Libur, Perpanjangan 11-14 Mei

TES BERKENDARA : Pemohon SIM baru mengikuti ujian praktik berkendara sebelum dinyatakan lulus dan memiliki SIM C. Di momen libur dan cuti bersama, pelayanan SIM tutup dan buka kembali tanggal 11 Mei 2024.-foto: budiman/sumeks-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Libur dan cuti bersama Hari Libur Nasional Kenaikan Isa Al Masih berlangsung 9-10 Mei 2024. Untuk itu Sat Lantas Polrestabes Palembang menghentikan dan menutup sementara proses permohonan dan penerbitan SIM di Sarpras. Buka kembali melayani masyarakat pada 11 Mei mendatang. 

"Iya, Mas. Pelayanan SIM hari ini dan besok (9-10 Mei) kita tutup sementara. Karena libur Hari Kenaikan Isa Al Masih dan cuti bersama. Namun masyarakat tak perlu khawatir, kita cuma tutup dua hari. Pada Sabtu (11/5), pelayanan pembuatan SIM sudah buka lagi," terang Kasat Lantas Polrestabes Palembang, AKBP Yenni  Diarty, Kamis (9/5) siang. 

Meski ada penutupan sementara pelayanan tersebut, bagi masyarakat yang SIM-nya habis pada tanggal tersebur dianggap masih berlaku hingga pelayanan buka. “Mereka kita layani pada 11-14 Mei untuk proses perpanjangan SIM. Jika lewat tanggal tersebut, maka pelayanan sama dengan permohonan SIM baru,” tuturnya. 

BACA JUGA:Hampir Seluruh Wilayah Sumsel Status Waspada, Prakiraan BMKG, Masuk Masa Peralihan Musim

BACA JUGA:Dorong Pembentukan BUMDes Dimaksimalkan

Pihaknya berharap kepada masyarakat yang SIM akan habis masa berlaku, bisa segera melakukan perpanjangan pada jadwal yang ditentukan. Joni (47), warga Jakabaring mengatakan ia tidak tahu kalau SIM miliknya habis berlaku Jumat (10/5) ini, sehingga ia sempat khawatir SIM-nya itu tidak bisa diperpanjang lantaran sedang cuti bersama. 

Namun Joni lega sebab informasi yang beredar di media maupun Instagram, SIM-nya bisa diperpanjang pada Sabtu (11/5). "Ya, mau tidak mau hari Sabtu (11/5) izin kerja siang, sebab pagi saya mau buat SIM dulu. Kalau tidak diperpanjang, harus buat SIM baru repot. Lebih ribet, waktunya lebih lama, dan harus ujian lagi," pungkasnya. (afi/lia) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan