Hati-Hati Lewat Jalan Poros Empat Lawang: Kerusakan Parah dan Kecelakaan Rawan Terjadi
Jalan poros yang menghubungkan Kecamatan Tebing Tinggi dengan Kecamatan Pendopo, Kabupaten Empat Lawang mengalami kerusakan parah di beberapa titik.-Foto: Hendro/sumateraekspres.id-
EMPAT LAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Jalan poros yang menghubungkan Kecamatan Tebing Tinggi dengan Kecamatan Pendopo, Kabupaten Empat Lawang, menjadi sorotan karena mengalami kerusakan parah di beberapa titik.
Dari lubang besar hingga jalan bergelombang serta longsor, kondisi ini mengundang kekhawatiran bagi para pengendara.
Para pengguna jalan diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan ekstra saat melintasi daerah tersebut.
Meskipun telah dipasang peringatan dan himbauan berhati-hati, namun masih terjadi kecelakaan yang mengakibatkan kerugian.
BACA JUGA:7 Jurusan Kuliah Tersulit Bagi Mahasiswa, Banyak yang Putus Tengah Jalan Atau DO, Cek Daftarnya!
BACA JUGA:Mobil ASN Lubuklinggau Mendadak Terbakar di Jalan, Ini Penyebabnya
Pada Sabtu (20/4/2024), sebuah kecelakaan tunggal melibatkan sepeda motor dengan nomor polisi BG 3834 SA.
Motor tersebut mengalami kerusakan parah pada bagian depan akibat pengendara tidak dapat mengontrol laju kendaraannya, terutama di titik Jalan Poros Tebing Tinggi dekat Taman Buaksi.
Tak hanya itu, sebuah mobil juga mengalami pecah ban yang diduga karena terkena lubang di jalan tersebut.
Salah satu titik kerusakan yang sangat ekstrem adalah pada tikungan menurun dari arah Pendopo yang kemudian berpapasan dengan jalan rusak.
BACA JUGA:Perbaiki Sementara Jalan Provinsi, Viral Jalan Lintas Berlubang Ditanam Pisang
BACA JUGA:Kemenag Resmi Terbitkan Rencana Perjalanan Haji 1445 H/2024 M: Ini Agenda Lengkapnya!
Para pengendara dari arah ini diimbau untuk mengurangi kecepatan agar dapat mengantisipasi bahaya.
Di sisi lain, dari arah Tebing Tinggi, kondisi jalan menanjak lurus dan kerusakan sudah terlihat jelas dari kejauhan.
Ali, seorang pengendara, mengeluhkan kondisi jalan tersebut dan meminta agar pemerintah segera mengambil tindakan perbaikan.
Menurutnya, jalur ini sangat penting karena banyak digunakan oleh masyarakat dari berbagai kecamatan yang ingin beraktivitas di Tebing Tinggi.
Selain itu, banyak pula pengendara dari daerah sekitar seperti Lubuklinggau dan Jambi yang melewati jalan tersebut dalam perjalanan menuju Kota Pagaralam.
Pihak Pj Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri, bersama Plt Kadis PUPR Kabupaten Empat Lawang, Iwan Mike, dan OPD terkait sebelumnya telah meninjau langsung lokasi kerusakan dan melakukan penambalan sementara dengan menggunakan semen.
Namun, karena jalan tersebut merupakan tanggung jawab pemerintah provinsi Sumatera Selatan setelah diserahkan, upaya perbaikan lebih lanjut diharapkan dilakukan oleh pihak provinsi.
Meskipun telah dilaporkan kondisi jalan secara tertulis, belum ada tanda-tanda pasti kapan jalan tersebut akan diperbaiki.