Perbaiki Sementara Jalan Provinsi, Viral Jalan Lintas Berlubang Ditanam Pisang

PERBAIKI: Dinas PUPR Pemkab Lahat melakukan penanganan awal dengan menutup lubang agar jalan provinsi menghubungkan Kabupaten Lahat -Empat Lawang bisa dilalui.-foto : agustriawan/sumeks-

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Sebuah aksi bentuk protes warga terhadap jalan berlubang yang ditanami pohon pisang menjadi viral. Jalan berlubang tersebut berada di jalan lintas Lahat-Empat Lawang, persisnya di Desa Rambai Kaca Kecamatan Suka Merindu, Kabupaten Lahat.

Selain viral di media sosial, warga berharap Pj Bupati Lahat bisa memperbaiki jalan tersebut. Hal ini guna menghindari kecelakaan bagi warga yang melintas di jalan tersebut. 

Pesan itu berbunyi, “Assalamualaikum Bapak Pj Bupati Lahat, izin Pak.

Mohon maaf sebelumnya dan mohon bantuannya, dan mohon partisipasinya kepada Bapak selaku Pj Bupati lahat, diinfokan bahwa di Kecamatan Jarai, ada 3 desa yang mohon uluran tangan dari pemerintah daerah untuk perbaikan jalan yang berlubang-lubang dari depan Koramil jarai hingga Pasar Jarai, supaya menghindari kecelakaan di desa tersebut.

Terima kasih sebelumnya, Wasallamualaikum wr wb. Terima kasih”.

BACA JUGA:Bakal Tambah Insentif Kuota untuk Guru, Ratu Dewa Cerita Perjalanan Hidup

BACA JUGA:Kemenag Resmi Terbitkan Rencana Perjalanan Haji 1445 H/2024 M: Ini Agenda Lengkapnya!

Menyikapi hal tersebut, Dinas PUPR Pemkab Lahat langsung melakukan penanganan awal agar jalan tersebut bisa dilalui warga dengan aman dan nyaman. "Ya itu jalan provinsi, tapi kita tetap melakukan penanganan awal dan sudah ditutupi dengan material batu. Kita juga akan berkoordinasi dengan provinsi," ungkap Kadis PUPR Lahat Mirza ST.

Sementara itu, Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP menegaskan hal yang bersifat urgen, bisa ditangani sementara. “Terpenting ialah berpikir pragmatis, cepat, efektif dan efisien guna kenyamanan masyarakat Lahat,” tukasnya. (gti)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan