https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Wanita Wajib Tau, Hipertensi Tigkatkan Risiko Mioma Uteri

HIPERTENSI: Setisp tanggal 17 Mei diperingati sebagai hari Hipertensi sedunia.--Freepik

SUMATERAEKSPRES.ID-Faktanya, hipertensi yang tidak diobati dapat meningkatkan risiko kondisi kesehatan serius seperti serangan jantung hingga stroke,  dan berdasarkan penelitian terbaru risiko lain yang terkait dengan hipertensi pada wanita adalah risiko berkembangnya mioma uteri.

Malansir Medical Daily, wanita dengan tekanan darah tinggi alias hipertensi yang tidak diobati dan baru terdiagnosis punya risiko yang lebih tinggi untuk mioma atau tumor jinak yang terbentuk di dinding rahimnya.

Tetapi, menjalanlan pengobatan untuk hipertensi dapat membantu menurunkan risiko ini menurut studi terbaru yang diterbitkan dalam Jama Network.

Hal ini berdasarkan data kesehatan dari 2.570 peserta, berusia antara 42 dan 52 tahun, yang merupakan bagian dari Studi Kesehatan Wanita di Seluruh Negara.

Para peserta tersebut awalnya tidak memiliki riwayat mioma saat mereka mendaftar antara tahun 1996 dan 1997. 

BACA JUGA:Awas, Hipertensi Juga Bisa Menyerang orang yang bertubuh kurus

BACA JUGA:Kaya Akan Antioksidan, Konsumsi Cokelat Hitam Turunkan Risiko Hipertensi Esensial

Lalu mereka diikuti melalui 13 kunjungan follow-up setengah tahunan yang diadakan antara tahun 1998 dan 2013.

Selama kunjungan-kunjungan ini, tekanan darah dan biomarker para responden, termasuk kolesterol, trigliserida, dan protein C-reaktif, dicatat. 

Para responden juga ditanyai apakah mereka mengonsumsi obat untuk hipertensi.

Terungkap dalam studi ini, sekitar 20 persen peserta melaporkan diagnosis mioma. 

Para peneliti mencatat bahwa peserta dengan tekanan darah tinggi yang tidak diobati memiliki risiko 19 persen lebih tinggi untuk mengembangkan mioma dibandingkan dengan mereka tanpa hipertensi.

Di saat bersamaan, individu dengan tekanan darah tinggi yang diobati memiliki risiko 20 persen lebih rendah untuk mengembangkan mioma.

BACA JUGA:10 Makanan yang Bantu Turunkan Hipertensi

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan