https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Tiket KA Ditambah 3.896 Seat, Cek Rutenya

Suasana arus mudik di stasiun Kertapati Palembang, Senin (1/4/2024). -Foto: Budiman/Sumateraekspres.id-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Menghadapi lonjakan penumpang selama arus mudik Lebaran 2024, PT KAI Divre III meningkatkan kapasitas tempat duduk bagi pemudik.

Awalnya disediakan 52.228 tempat duduk, namun karena tingginya permintaan tiket, H-9 Lebaran atau 1 April ini, 3.896 tiket tambahan telah disiapkan, sehingga total tempat duduk menjadi 56.124.

"Total tiket khusus angkutan Lebaran 52.228 telah terjual, namun permintaan masih tinggi. Oleh karena itu, kami menambah 3.896 tempat duduk selama angkutan Lebaran," kata Manager Humas PT KAI Divre III, Aida Suryanti.

Tambahan 3.896 tempat duduk ini diperuntukkan untuk KA Sindang Marga rute Kertapati - Lubuklinggau (PP) mulai 31 Maret hingga 21 April, serta KA Rajabasa rute Kertapati - Tanjung Karang untuk perjalanan tanggal 3-18 April.

BACA JUGA:Pemudik Mulai Pulang Kampung, Tiket Ekonomi Habis Terjual?

BACA JUGA:KABAR GEMBIRA! Akses Jalan Tol Palembang Betung Dibuka Mulai 5 April hingga 16 April

Dari total 56.124 tiket Lebaran, 93 persen telah terjual, dengan KA Serelo rute Kertapati - Lubuklinggau (PP) telah habis terjual hingga 21 April.

Sementara KA Sindang Marga rute Kertapati - Lubuklinggau (PP) masih tersedia untuk beberapa tanggal.

Informasi jadwal dapat dilihat melalui aplikasi Accesa by KAI atau website PT KAI.

Program mudik gratis oleh PT KAI dan Dishub Sumsel akan berangkat pada 9 April menggunakan KA Serelo ke Lubuklinggau dan KA Rajabasa ke Tanjung Karang dari Stasiun Kertapati, dengan jadwal keberangkatan masing-masing pukul 08.30 dan 09.00 WIB.

BACA JUGA:Murah Banget! Garuda Indonesia dan Citilink Kasih Diskon Tiket Mudik Besar-Besaran, Ini Rutenya

BACA JUGA:5 Tips Biar Gak Stres saat Mudik Lebaran Naik Kereta

"Total 1.060 tempat duduk telah disiapkan, dengan 530 penumpang untuk masing-masing KA Rajabasa dan KA Serelo, serta 343 orang yang mendaftar untuk mudik gratis. Calon penumpang dihimbau untuk mendaftar segera karena kuota terbatas. Kami juga mengingatkan untuk tidak membawa barang berharga secara berlebihan dan selalu teliti terhadap barang bawaan," tegasnya.

Aida juga mengingatkan penumpang untuk mematuhi syarat-syarat perjalanan PT KAI, seperti larangan merokok dalam kereta, guna menjadikan perjalanan mudik lebih aman dan menyenangkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan