Loker BUMN PT Pegadaian Maret 2024 Telah Dibuka! Simak Posisi dan Syarat Pendaftarannya

Lowongan kerja terbaru di PT Pegadaian dalam bidang Teknologi Informasi (TI).-Foto: pegadaian.co.id-

SUMATERAEKSPRES.ID - PT Pegadaian membuka peluang bagi para profesional berpengalaman di bidang Teknologi Informasi (TI) untuk bergabung dengan perusahaan melalui posisi yang tersedia.

Dalam upaya meningkatkan sistem keamanan, Pegadaian menawarkan tiga posisi menarik, yaitu Senior Security Analyst, Senior System Security Engineer, dan Senior Network Security Engineer.

Sekretaris Perusahaan Pegadaian, Zulfan Adam, mengungkapkan bahwa perusahaan membuka pintu bagi pencari kerja yang memiliki keahlian di bidang TI.

"Kami mengundang para pencari kerja yang ahli dalam TI untuk bergabung dengan kami," ujarnya pada Kamis (21/3/2024).

BACA JUGA:Lulusan SMA SMK Merapat! Wings Group Buka Lowongan Kerja Terbaru, Simak Syarat dan Kualifikasinya

BACA JUGA:Gaskan! Loker Pertamina Marine Solutions Telah Dibuka, Cek Posisi dan Syaratnya Yuk

Pendaftaran untuk lowongan ini dibuka mulai 21 hingga 24 Maret 2024 dan dapat dilakukan secara online melalui situs resmi Pegadaian di https://www.pegadaian.co.id/karir.

Calon pelamar diminta untuk mengakses link posisi yang diminati dan mengisi formulir aplikasi secara lengkap melalui sistem pelacakan aplikasi.

Zulfan menegaskan bahwa Pegadaian tidak memungut biaya apapun selama proses seleksi. Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk waspada terhadap penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.

Adapun syarat umum untuk tiga posisi tersebut antara lain:

BACA JUGA:Loker PT KAI, Semen hingga Pelindo, Inilah perusahaan yang Potensi Ikut Rekrutmen Bersama BUMN 2024, Cek Yuk!

BACA JUGA:Loker PT Pertamina, PLN hingga Bulog, Rekrutmen Bersama BUMN Dibuka Bagi Lulusan SMA dan S1, Catat Waktunya

- Pendidikan minimal S1 dari universitas terakreditasi.

- Pengalaman kerja di bidang keamanan Siber minimal 7 tahun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan