Sudah Tau Belum? Ini Lho 8 Negara yang Berperan Penting dalam Penyebaran Islam di Dunia, Yuk Disimak

Ilustrasi penyebaran agama Islam-Foto: freepik-

5. India

Islam tiba di India pada abad ke-7 melalui perdagangan dan invasi, membawa pengaruh budaya yang signifikan.

Pada abad ke-12, Muhammad Ghori mendirikan Kekhalifahan Delhi, menginspirasi seni rupa Islam dan arsitektur monumental seperti Qutub Minar.

Pada abad ke-16 hingga ke-19, Penyebaran Islam di India mencapai puncaknya di bawah pemerintahan Akbar saat abad ke-16 sampai ke-19, salah satu bangunan bersejarah yang terkenal peninggalan Dinasti Mughal ialah Taj Mahal.

Pembagian India pada tahun 1947 menyebabkan pembentukan Pakistan sebagai negara berpenduduk mayoritas Muslim.

Meskipun India memiliki komunitas Muslim yang besar, terjadi perpindahan signifikan antara Muslim dan Hindu.

BACA JUGA:Kenali 10 Makanan yang Bikin Cepat Lapar, Jangan Dikonsumsi Saat Sahur Ya!

BACA JUGA:Berikut Jadwal Libur Awal Ramadan Bagi Dunia Pendidikan, Guru dan Siswa Perlu Catat

6. Pakistan

Penyebaran Islam di negara ini bermula pada abad ke-7 melalui invasi dan jalur perdagangan, saat itu Pakistan masih dipimpin oleh kekaisaran Hindu Buddha.

Saat masa kepemimpinan Sultanat Delhi dan Kekaisaran Mughal, Islam menciptakan pusat-pusat keilmuan dan seni Islam, juga membentuk fondasi budaya dan intelektual.

Pembentukan Pakistan pada tahun 1947 adalah hasil perjuangan pemimpin seperti Muhammad Ali Jinnah untuk melindungi hak dan identitas Muslim di India Britania.

7. Bangladesh

Islam tiba di Bangladesh pada abad ke-8 melalui perdagangan dan kontak dengan pedagang Muslim.

Wilayah ini kemudian menjadi bagian Kesultanan Delhi dan Kekaisaran Mughal, membawa pengaruh budaya dan administratif Islam.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan