Hanya 4 Daerah Raih Piala Adipura, Muba, OKUT, Lahat, dan Muara Enim

RAIH ADIPURA : Pj Bupati Muara Enim, Pj Bupati Lahat, Bupati OKUT dan Asisten II Pemkab Muba, Andi Wijaya Busroh saat terima Piala Adipura, kemarin.-Foto: Ist-

Sementara itu, pada ajang penghargaan tertinggi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) ini, Wakil Presiden RI Prof Dr KH Ma'ruf Amin menyoroti masalah pengelolaan sampah yang saat ini menjadi salah satu perhatian utama pemerintah.

Ia mendorong pemerintah daerah agar menerapkan sistem pengelolaan sampah secara terpadu dari hulu ke hilir. "Di tahun 2025, kita menetapkan target Kebijakan dan Strategi Nasional (Jakstranas) pengurangan sampah sebesar 30 persen, dan penanganan sampah sebesar 70 persen. Selain itu, pemerintah juga menargetkan Nol Sampah Nol Emisi di tahun 2050," ungkap Wapres RI. (kur/lid/way)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan