BYD Usung Teknologi E-platform 3.0, Di Ketiga Kendaraan Listrik
KENDARAAN LISTRIK : BYD memamerkan kendaraan listrik, yaitu EV BYD Dolphin, BYD Atto 3, dan BYD Seal di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Mobil ini mengusung teknologi 8-in-1 powertrain dan e-platform 3.0. FOTO : DODI/SUMEKS--
Dalam perancangan e-platform 3.0, BYD mengintegrasikan motor, gearbox, inverter, konverter DC/DC, dan komponen penting lainnya ke dalam satu unit, memberikan keuntungan berupa penghematan ruang di bodi mobil.
“Pendekatan ini tak hanya mengurangi berat kendaraan dan meningkatkan efisiensi, tetapi juga memaksimalkan ruang kabin untuk kenyamanan pengemudi dan penumpang.E-platform 3.0 sangat krusial sebagai platform teknologi eksklusif yang diciptakan oleh BYD untuk EV, menyatukan efisiensi, keamanan, kecerdasan, dan estetika dengan mulus,” pungkasnya.
Selanjutnya teknologi 8-in-1 powertrain ini perkembangan integrasi tinggi pada BEV berlangsung pesat sejak unit independen 10 tahun lalu hingga unit tenaga terpadu 3-in-1 dan poros roda (e-axle) yang saat ini umum digunakan telah diciptakan.
“BYD mengambil langkah lebih lanjut dengan menyematkan BMS (Battery Management System) tambahan dalam kotak tersebut dari yang sebelumnya 7-in-1 menjadi 8-in-1 powertrain,” tuturnya.
BACA JUGA:Ingin Miliki 10 Motor Listrik? Ini Rekomendasi Terbaik pada Saat Ini
BACA JUGA:Mandiri Dukung Ekosistem Kendaraan Listrik, Teken MoU dengan BYD
Teknologi 8-in-1 powertrain BYD mencakup BMS, VCU (Vehicle Control Unit), inverter, PDU (Power distribution unit), OBC (On Board Charger) yang digabung menjadi satu unit, dan gearbox/e-motor dalam unit lain.
Pemisahan komponen dilakukan pada semua perangkat kecuali gearbox dan e-motor. Sistem daya listrik inovatif 8-in-1 mengintegrasikan VCU, serta BMS, PDU, motor penggerak, MCU (Motor Control Unit), Unit, transmisi, dan OBC. (dod/fad)