https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Inilah 10 Tips Sederhana Agar Motor Kamu Hemat Bensin, Yuk Praktekin!

Rutin ganti oli mempengaruhi hematnya konsumsi bbm. -Foto: otomotif.okezone.com-

BACA JUGA:Anda Mau Servis Motor! Perhatikan 8 Bagian yang Wajib di Cek

2. Rutin Periksa Busi

Periksa kondisi busi secara berkala dan menggantinya bila perlu.

Sebab, busi yang rusak atau aus dapat menyebabkan pembakaran yang tidak efisien sehingga mengakibatkan semakin banyak bahan bakar yang terbuang.

Gunakan juga busi yang direkomendasikan pabrikan untuk sepeda motor kamu.

3. Servis Rutin

Perawatan sepeda motor secara teratur akan membantu mendeteksi dan memperbaiki permasalahan yang dapat mempengaruhi performa mesin.

Hal ini penting dilakukan untuk menjaga efisiensi penggunaan bahan bakar.

Ingatlah untuk melakukan pemeriksaan rutin, penggantian suku cadang yang rusak, dan perawatan umum lainnya

4. Gunakan Oli Berkualitas

Oli mesin yang direkomendasikan oleh pabrikan merupakan yang terbaik dan membantu mesin motor kamu tetap beroperasi secara efisien.

Sebaliknya, oli yang kotor atau kualitasnya buruk dapat meningkatkan gesekan pada mesin dan menyebabkan pemborosan bahan bakar.

Jadi, rajinlah mengganti oli sepeda motor kamu pada interval yang dianjurkan.

5. Hindari Terlalu Lama Memanaskan Mesin

Kamu tdak perlu melakukan pemanasan kendaraan sebelum digunakan, apalagi untuk sepeda motor yang dilengkapi teknologi mesin injeksi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan