https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Aduh, Siapa Ya yang Cocok Jadi Pelatih Barcelona?

Pelatih Girona, Michael Sanchez difavoritkan untuk menggantikan Xavi Hernandez yang akan hengkang akhir musim nanti--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez tahu diri. Xavi belum mampu membawa timnya keluar dari performa terburuk. Kekalahan atas Villarreal pada lanjutan kompetisi  La Liga Spanyol membuat mantan pemain Barcelona itu mengundurkan diri dari kursi pelatih Barca akhir musim nanti.

Tak mau ada kekosongan tanpa pelatih, manajemen Blaugrana sebutan Barcelona mulai mencari pengganti Xavi. Ada beberapa kandidat yang layak menjadi pelatih klub asal Catalan ini.

BACA JUGA:Ayo Arsenal-Chelsea Siap-Siap, Presiden Napoli Setujui Osimhen Keluar

BACA JUGA:Xavi Hernandez Umumkan Pengunduran Diri sebagai Pelatih Barcelona setelah Kekalahan

Mereka adalah Thiago Motta pelatih Bologna, Michael Sanchez pelatih Girona, Rafa Marquez pelatih Celonaona B, Mikel Arteta pelatih Arsenal, Jose Mourinho, Julen Lopetegui dari Sevilla, dan Francisco Garcia Pimienta.

Namun mayoritas supporter Barcelona ini menginginkan Michael Sanchez untuk menjadi pelatih Barcelona selanjutnya. Bukan tanpa sebab para fans Barcelona meminta manajemen Barcelona memboyong pelatih Girona.

Pelatih asal Spanyol berusia 48 tahun ini dinilai cocok untuk melatih Ferran Torres dan kawan-kawan. Michael Sanchez mampu menyulap tim Girona menjadi tim yang tangguh dan bisa bersaing klub papan atas La Liga Spanyol.

Girona mampu mengungguli Real Madrid, Atletico Madrid dan Barcelona sendiri. Mereka berhasil memantapkan posisi di puncak klasemen sementara La Liga dengan 55 poin atau selisih  1 angka dari Real Madrid.

Namun ada kendala besar bagi Barcelona untuk mendekati Michael Sanchez. Itu karena Girona berada dalam satu grup manajemen dengan Manchester City. Apalagi Girona akan menjalani musim perdana di pentas Eropa musim depan.

Berdasarkan rumor yang berkembang, Michael Sanchez akan dijadikan suksesor pelatih Pep Guardiola di Manchester City. Manajemen Manchester City menginginkan Michael Sanchez sebagai pelatih berikutnya setelah Pep Guardiola jika pindah suatu saat nanti.

Namun untuk Thiago Motta juga termasuk pelatih favorit yang diinginkan Barcelona. Apalagi prestasi impresif Motta bersama Bologna yang mampu bersaing dengan tim papan atas Serie A Italia dan menembus zona Eropa musim depan.

Kedekatan Motta dan Barcelona tidak perlu diragunkan lagi. Pelatih asal Italia berdarah Brasil ini sudah memperkuat Barcelona pada usia 17 tahun. Tak heran loyalitas Motta terhadap Barcelona sangat tinggi.

Hal yang sama juga berlaku bagi Rafael Marquez. Pelatih asal Meksiko ini juga pernah memperkuat Barcelona selama 7 musim. Apalagi saat ini Marquez menjadi pelatih Barcelona B dan punya hubungan dengan dengan Direktur Olahraga Barcelona, Deco dan petinggu klub, Jorge Mendez.

Marquez bisa jadi akan menjadi caretaker pelatih Barcelona hingga akhir musim mendatang. Namun jika pria berusia 44 tahun ini sukses membawa Barcelona juara kemungkinan manajemen Barcelona akan mengikat Marquez secara permanen sebagai pelatih Barcelona.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan