Polio Bisa Picu Kelumpuhan Anak, Awas Termasuk Penyakit Menular !

--

"Tetapi beberapa tahun lalu pemerintah mengumumkan sudah terjadi  KLB polio karena ditemukannya satu kasus anak yang mengalami kelumpuhan karena polio di Aceh.

Untuk penyakit -penyakit menular yang sudah tidak pernah ditemukan lagi kasusnya, apabila muncul kembali 1 kasus baru maka itu sudah dapat dikatakan KLB," ungkapnya seraya mengatakan, keadaan ini bisa terjadi bila ada banyak anak yang tidak mendapat imunisasi. 

Kasus polio yang mengalami kelumpuhan adalah puncak gunung es. Biasanya dari satu kasus kelumpuhan, ada sekitar 200 kasus polio yang tidak bergejala atau hanya gejala ringan saja sehingga tidak terdiagnosa.

"Kasus-kasus yang tidak terdiagnosa inilah yang ditakutkan akan menjadi sumber penularan bagi orang-orang disekitarnya, terutama akan menyerang anak-anak yang tidak pernah mendapat imunisasi atau anak-anak yang imunisasinya tidak lengkap," sambungnya. 

Usaha yang harus dilakukan sekarang adalah melengkapi imunisasi anak-anak. Yang harus diperhatikan juga adalah perilaku hidup sehat terutama yang berkaitan dengan BAB.

BACA JUGA:Ancaman Polio Kembali: Ayo, Kenali Gejala, Risiko, dan Upaya Pencegahan Setelah Terdeteksi Kasus Baru!

BACA JUGA:Target Vaksinasi Polio Harus Tercapai. Sub PIN Dapat Diakses di Puskesmas hingga Sekolah

"Buang air besar di jamban, kakus atau kloset yang tertutup, disiram sampai bersih sehingga tidak ada kemungkinan kontaminasi tinja ke lingkungan, terutama ke makanan dan minuman.

Jangan lupa untuk selalu cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir setelah beraktivitas dan sebelum makan," tandasnya. (nni/fad/)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan