https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Inilah 13 Manfaat Durian bagi Kesehatan

Ilustrasi Manfaat durian untuk kesehatan tubuh. -Foto: Berry/Sumateraekspres.id-

SUMATERAEKSPRES.ID - Buah durian menjadi buah yang sudah familiar bagi masyarakat Indonesia khususnya di Provinsi Sumsel. Karena sebagian daerahnya menjadi penghasil buah durian.

Saat musimnya datang, pedagang buah musiman ini kerap "membanjiri" pinggiran jalan, baik kota dan desa. Apakah buah durian memiliki manfaat kesehatan

Dikutip dari situs halodoc, ditinjau oleh dr. Fadhli Rizal Makarim “Manfaat durian terjadi berkat kandungan vitamin dan mineral penting di dalamnya. Beberapa khasiatnya adalah mencegah perubahan sel abnormal, mencegah penuaan dini, hingga meningkatkan kesehatan kulit.”

Bagi sebagian orang mungkin tidak menyukai buah durian karena baunya yang menusuk dan rasanya yang tajam. Padahal, durian memiliki rasa yang nikmat dan mengandung berbagai kandungan vitamin dan mineral. 

BACA JUGA:Sudah Musimnya Nih! Ternyata Ini Manfaat Durian untuk Tubuh Kita, Nomor 4 Disukai Banyak Perempuan

BACA JUGA:Bingung Cara Pilih Durian yang Manis dan Berdaging Tebal? Yuk Simak 10 Tips Memilih Durian Berikut

Durian menjadi salah satu buah yang unik. Di dalamnya terkandung serat, vitamin C, kalori, protein, thiamin, dan mangan. Beberapa manfaat durian mulai dari mencegah pertumbuhan sel kanker hingga meningkatkan kesehatan kulit.

Dalam 243 gram buah durian mengandung beberapa nutrisi penting, seperti kalori 357 kilokalori, lemak  13 gram, karbohidrat 66 gram, serat 9 gram, protein 4 gram, vitamin C 80 persen dari angka kecukupan gizi (AKG) harian, tiamin 61 persen AKG, mangan 39 persen AKG, vitamin B6 38 persen AKG, kalium 30 persen AKG, kalsium 20 persen AKG, zat besi 14 persen AKG, riboflavin 29 persen AKG, tembaga 25 persen AKG, folat 22 persen AKG, magnesium 18 persen AKG, niasin 13 persen AKG.

Dengan kandungan mineral dan vitamin yang sangat beragam, tentunya hal ini dapat mendukung kesehatan tubuh secara menyeluruh. Nah, berikut ini manfaat durian yang perlu kamu ketahui: 

1. Mencegah perubahan sel abnormal kanker

Kandungan antioksidan pada buah durian menjadi salah satu zat yang bisa menjaga dan melindungi tubuh dari paparan radikal bebas. Hal ini membuat tubuh terhindar dari perubahan sel-sel menjadi abnormal yang dapat memicu penyakit kanker. 

BACA JUGA:7 Tips Tepat Memilih Buah Durian yang Manis dan Berkualitas, Cobain Yuk!

BACA JUGA:Jangan Takut Makan Durian, Ini Manfaatnya Untuk Pria

Studi berjudul Bioactive compounds, nutritional value, and potential health benefits of indigenous durian (Durio zibethinus murr.): A review yang dipublikasikan jurnal Food menyebutkan, durian memiliki sifat antioksidan yang dapat membantu mengurangi risiko kanker. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan