https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini Manfaat PLTS Bagi Lima Desa di Kecamatan Merapi Timur, Lahat

PERESMIAN PLTS: Plt Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi dan VP Sustainability PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Hartono saat peresmian PLTS di Desa Nanjungan. FOTO: AGUSTRIAWAN/SUMEKS--

PLTS bisa menyuplai listrik ke pompa irigasi untuk pengairan sawah warga yang biasanya mengandalkan tadah hujan. 

Pembangunan PLTS oleh PT Bukit Asam Tbk dari Program Pengembangan Masyarakat Berkelanjutan (PPMB) di wilayah desa binaannya dinilai efesien dan efektifitas untuk peningkatan hasil produksi dan panen.

‘’Ini tanggung jawab energi terbarukan serta memberikan manfaat Pemda Lahat dan warga di sekitar perusahaan," sampaiannya. 

Untuk Desa Nanjungan sebagai wilayah binaan merupakan ring II perusahaan dan salah satu perhatian untuk peningkatan.  PLTS penghijauan membangun kesejahteraan hidup lebih baik. "Semoga adanya PLTS ini jadi semangat kontribusi dan perekonomian masyarakat," ujarnya. 

PLTS ini merupakan kerjasama kolaborasi dengan Pemda Lahat dan masyarakat. "Kami juga apresiasi masyarakat yang telah hibahkan tanahnya dalam pembangunan PLTS," ujarnya. 

Plt Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi mengatakan,  PLTS ini sangat bermanfaat dan berfaedah bagi petani di lima desa. Dirinya meminta bangunan dapat dirawat dan dijaga.

"Selaku orang tua yang menginginkan dapat berkelanjutan. Apa yang dibangun dijaga, silakan diatur, baik teknis dan maintenance," ujarnya.(gti)

 

Tag
Share