Generasi Unggul dari Gizi Cukup, JSI Apresiasi Program Prabowo

Jaringan Santri Indonesia (JSI) berkumpul dalam acara doa dan dzikir akhir tahun 2023 di Arena MTQ, Jalan Pintu IV Lorong Swadaya, Talang Bakung, Kota Jambi, Provinsi Jambi, Selasa (26/12).-Foto: Ist-

JAMBI, SUMATERAEKSPRES.ID - Ribuan jamaah Jaringan Santri Indonesia (JSI) Provinsi Jambi berkumpul dalam acara doa dan dzikir akhir tahun 2023 dengan tema "Bersyukur Atas Keberkahan dan Doa untuk Masa Depan Bangsa yang Lebih Baik" di Arena MTQ, Jalan Pintu IV Lorong Swadaya, Talang Bakung, Kota Jambi, Provinsi Jambi, Selasa 26 Desember 2023.

Marzuki Alie, Ketua Dewan Penasihat DPP Jaringan Santri Indonesia (JSI), mengungkapkan bahwa acara ini merupakan inisiatif dari Ketua Dewan Pembina JSI, Prabowo Subianto.

Tujuan utamanya adalah mengajak masyarakat, terutama umat Islam, untuk senantiasa bersyukur atas nikmat dan karunia yang diberikan oleh Allah SWT.

"Agenda kita adalah doa syukur dan dzikir akhir tahun, acara ini diinisiasi dan direncanakan oleh Ketua Dewan Pembina, Bapak Prabowo Subianto. Beliau ingin kita semua bersyukur menjelang akhir tahun," ujar Marzuki Alie.

BACA JUGA:Doa dan Dzikir Bersama, JSI Bengkulu Tebar Pesan Damai untuk Pilpres 2024

Marzuki juga menyampaikan pesan dari Prabowo, yang mengajak masyarakat untuk berdoa agar Indonesia mendapatkan pemimpin yang terbaik di tahun mendatang.

Prabowo juga berharap agar terpilih seorang pemimpin yang peduli dan mengayomi seluruh masyarakat.

"Kita berdoa agar Indonesia menjadi lebih baik lagi, dengan terpilihnya pemimpin yang benar-benar cinta rakyat dan tegas," harap Marzuki.

Dia menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan, terutama dalam Pilpres 2024. Meskipun terdapat perbedaan pilihan dan pendapat, Marzuki mengingatkan agar masyarakat tetap menjaga kerukunan antar sesama.

BACA JUGA:Pemimpin yang Diidolakan: Prabowo Subianto, Sosok Pemersatu Bangsa versi JSI

Ketua JSI Kota Jambi, Maulana, memberikan pujian terhadap gagasan dan program Prabowo, termasuk program makan siang dan susu gratis bagi anak, pelajar, dan santri.

Menurutnya, program tersebut dapat mengatasi stunting dan memberikan gizi yang cukup.

Program tersebut dianggap sebagai fondasi untuk menciptakan generasi unggul yang siap menghadapi Indonesia Emas 2045.

Maulana menyatakan bahwa doa dan dzikir dapat membawa kesejukan dan ketenangan dalam menghadapi tensi Pilpres 2024 yang meningkat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan