https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Peringatan Hari Ibu Ke-95, PJ Gubernur Sumsel Dorong Perempuan Agar Lebih Aktif

Pj Gubernur Sumsel PJ Gubernur Sumsel Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si foto bersama para penerima pernghargaan.. --

Oleh karena itu, lanjutnya, ia berharap seluruh pemangku kepentingan diwajibkan mendukung program penanganan stunting. Namun demikian, tidak hanya stunting yang menjadi prioritas kedepan tetapi penanganan inflasi dan pengentasan kemiskinan ekstrim juga sangat penting diperhatikan.

Sementara itu, Kepala Dinas PPPA Sumsel Henny Yulianti, S.IP.,M.M melaporkan, kegiatan peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023 diikuti 400 peserta dari seluruh kabupaten kota se Sumsel. Kegiatan dimulai dengan workshop dan diskusi panel dengan narasumber dari ICRAF, RSMH, dan BKKBN Sumsel.

Selain itu, pada puncak peringatan Hari Ibu ke-95 ini, lanjut Henny, Provinsi Sumsel memberikan penghargaan kepada 17 perempuan pemimpin Desa/Kelurahan inspiratif sebagai bentuk apresiasi Pemprov Sumsel terhadap perjuangan kaum perempuan.

Tidak hanya itu, penghargaan juga diberikan kepada  5 OPD responsive gender, 2 Perusahaan Pembina terbaik tenaga kerja Perempuan. Semua yang mendapatkan penghargaan sudah melalui proses seleksi yang ketat dan objektif.

Pada kesempatan yang sama, DPPPA bekerjasama dengan 11 pelaku usaha mikro dan industry rumahan untuk menggelar bazaar.

Pelaku usaha mikro berasal dari kelompompekka (perempuan kepala keluarga), Forkesi (forum keluarga spesial ), Himpunan wanita disabilitas dan dari lapas perempuan  yg merupakan binaan Dinas PPPA provinsi Sumsel. (Adv)


PJ Gubernur Sumsel Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si bersama Ketua DPRD Sumsel Ketua DPRD Sumsel Hj. R.A. Anita Noeringhati, SH, MH saat meninjau bazaar binaan DPPPA Prov Sumsel



 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan