Mengenal 5 Jalur Masuk PTN 2024, Persiapkan Dari Sekarang!

Jalur masuk PTN di Indonesia. Foto: Ilustrasi Canva--

SUMATERAEKSPRES.ID - Agar tidak bingung, sebaiknya simak terlebih dahulu enam jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang dapat kamu daftar pada tahun mendatang. Hal ini penting untuk memastikan bahwa kamu memahami setiap jalur dan dapat mempersiapkan diri sejak awal.

1. Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP)

SNBP menjadi jalur masuk utama yang biasanya dibuka pada awal 2024. Dengan seleksi berdasarkan nilai rapor, prestasi akademik, dan non-akademik, 94 PTN termasuk 18 kampus Kemenag menerima pendaftar melalui jalur ini.

Peserta harus merupakan siswa SMA/MA/SMK kelas 12 pada tahun 2024 dengan prestasi unggul dan memenuhi persyaratan masing-masing PTN. Portofolio diperlukan untuk peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga.

2. Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT)

SNBT menjadi alternatif setelah penutupan SNBP, terutama diikuti oleh siswa yang tidak lolos SNBP dan gap year. Dengan 93 PTN termasuk 18 kampus Kemenag, sistem seleksi menggunakan UTBK.

Persyaratan peserta melibatkan akun SNPMB, kewarganegaraan Indonesia, dan surat keterangan siswa SMA/MA/SMK kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2024. Peserta yang memilih bidang seni dan olahraga serta peserta tuna netra memiliki persyaratan tambahan.

3. Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN)

SPAN-PTKIN adalah seleksi masuk PTN Kemenag yang gratis dan berbasis penilaian prestasi akademik dan portofolio. Dibuka untuk siswa yang eligible atau didaftarkan oleh kepala madrasah.

Peserta harus merupakan siswa MA/MAK/SMA/SMK/Pendidikan Diniyah Formal/Pendidikan Kesetaraan Pondok Pensantren Salafiyah/Mu'adalah Muallimin/Mua'dalah Salafiyah kelas terakhir pada tahun 2024 dengan nilai rapor yang telah diisikan di PDSS.

4. Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN)

UM-PTKIN adalah seleksi ujian masuk kampus Islam negeri dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000. Peserta harus merupakan siswa MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS/sederajat lulusan tahun 2022, 2023, dan 2024.

Persyaratan melibatkan ijazah/surat keterangan lulus, NISN, email aktif, dan nomor WhatsApp aktif. Peserta memilih maksimal 3 prodi PTKIN/PTN dan titik lokasi ujian.

5. Jalur Mandiri

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan