https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Lari Bagian dari  Hobi

MERIAHKAN:Muhammad Aldino Qutni (kedua dari kanan) siap memeriahkan ajang Musi Run ke-4 bersama-teman-temannya.--

PALEMBANG - Muhammad Aldino Qutni, salah satu peserta yang masih  berstatus pelajar ini akan memeriahkan ajang Musi Run 2023 Seri IV.  Muhammad Aldino Qutni bakal meramaikan nomor lari kategori 5K. Tidak hanya sendiri, dia juga mengajak teman-temannya bergabung ikut pada yang digelar untuk memeriahkan HUT Kodam II Sriwijaya. 

“Sudah daftar, bareng teman secara online daftarnya kemarin. Ini event lari pertama bagi saya. Untuk saya mengajak teman-teman agar lebih fun dan meriah dengan berlari bersama,”ujar Aldino Qutni. 

Ia mengatakan,  ajang Musi Run ini ingin menambah pengalaman dalam olahraga lari. “Lari memang sudah menjadi hobi saya sejak kecil dan berharap pada event pertama ini bisa menyelesaikan finis dengan baik tanpa ada kendala dan halangan yang berarti,” tambanya. 

Lebih jauh dijelaskan, selain memperdalam olahraga lari, dirinya juga ingin melihat dan ketemu para pencinta olahraga lari. “Karena sering melihat atlet maraton internasional dan sering mendengar cerita ayah saya dulu yang sering lari dan ikut maraton makanya saya juga termotivasi ikit Musi Run,”sambung dia. 

Musi Run, lanjutnya, baru pertama dia ikuti. Bahkan olahraga sejenis pun baru pertama ikut.  “Ini ajang pertama saya ikut lomba, saya juga tidak ada komunitas. Harapan bisa mengikuti event dengan have fun dan menambah pengalaman dalam berlari,” lanjutnya. 

Pelajar satu ini, juga memberikan saran agar Musi Run untuk bisa dilaksanakan secara berkelanjutan. “Sering-sering buat event lari karena banyak anak-anak muda dengan hobi olahraga seperti saya dan teman saya yang menantikan event seperti ini,”tukasnya. (nni/nan)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan