Pantesan Gelap, Ternyata Tiga Sekawan Ini yang Curi Kabel dan Lampu Jalan di Prabumulih. Begini Cara Aksinya!
Tiga sekawan yang mencuri kabel dam lampu jalan di Prabumulih. Foto : ist--
PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID - Apa yang dilakukan tiga sekawan ini tak patut ditiru. Beralih karena alasan ekonomi, mereka nekat mencuri lampu jalan milik Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih.
Ketiga pelaku yang dimaksud, masing-masing Dasril Ismail (30) warga Dusun 1 Desa Pedang kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas. A
gus Supriadi (32) warga Jalan Gurati II Kelurahan Prabujaya Kecamatan Prabumulih Timur dan Agus Sahrul (33) warga Desa Pandan kecamatan Tanah Abang Kabupaten Pali.
BACA JUGA:FINAL PIALA DUNIA U-17: Sajikan All European Finals Antara Prancis versus Jerman. Kamu Dukung Siapa?
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, ketiga pelaku menjalankan aksinya pada Senin (27/11) sekira pukul 02.00 wib dini hari di Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Tugu Kecil Kecamatan Prabumulih Timur kota Prabumulih.
Di TKP, pelaku melakukan aksi pencurian kabel lampu jalan raya dengan cara pelaku mematikan stop kontak.
Setelah itu langsung memotong kabel sepanjang kurang-lebih 40 meter menggunakan tang dan gergaji besi.
Akibat kejadian tersebut, korban yang dalam hal ini Pemkot Prabumulih mengalami kerugian sebesar Rp3.200.000 dan melaporkan kejadian tersebut ke Polres Prabumulih untuk ditindaklanjuti.
BACA JUGA:Pahami Indikator Rem ABS Menyala, Cegah Terjadinya Kecelakaan Fatal di Jalan
BACA JUGA:CATAT, Jumat 1 Desember Firli Bahuri Diperiksa di Bareskrim sebagai Tersangka. Akankah Kena Tahan?
Sementara itu, berdasarkan hasil penyelidikan dari Team Gurita Polres Prabumulih, mendapatkan informasi sekira pukul 03.00 wib yang mana pada saat itu pelaku sedang berada di pinggir jalan Jendral Sudirman Kelurahan Tugu Kecil Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih.
"Setelah mendapatkan informasi tersebut, Team Gurita Polres Prabumulih langsung menuju ke lokasi pelaku tersebut," jelas Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi melalui Kasat Reskrim Iptu Mas Suprayitno, Rabu (29/11).
Kemudian, kata dia. Dilakukan penangkapan terhadap pelaku dan pelaku langsung dibawa dan diamankan guna penyidikan lebih lanjut.