Forum Kepala Bappeda Kota se-Indonesia, Penganugerahan Kompetisi Inovasi Kota Palembang Pameran Infrastrur

Foto bersama usai pembukaan kegiatan Forum Komunikasi Kepala Bappeda Kota se-Indonesia.-FOTO: IST-

“Karena perubahan iklim ini akan berdampak pada berbagai sektor lain, seperti masalah banjir, suhu panas tidak terkendali, kebakaran, dan lain-lain. Ini yang harus kita mitigasi untuk mencegah itu secara sistematis melalui dokumen perencanaan daerah,” Jelasnya. 

Adapun soal expo infrastruktur, merupakan wujud nyata dari pembangunan di Kota Palembang yang dapat dibanggakan, seperti terbangunnya jembatan musi IV, musi VI, LRT, pompanisasi sungai Bendung,

Restorasi Sungai Sekanak-Lambidaro, Lebak Cindo, dan lain-lain sebagainya.

“Dalam kurun waktu 10 tahun terakhir dibawah 2 kali kepemimpinan Wali Kota Palembang, H. Harnojoyo dan Wakil Wali Kota Palembang, Fitrianti Agustinda menghasilkan berbagai infrastruktur yang bekerjasama dengan pemerintah pusat, provinsi dan Kota Palembang,” Katanya.

Tantangan kedepan, bagi semua terutama bagi OPD Bappeda sebagai institusi yang membantu kepala daerah untuk perencanaan kedepan.

“Apa yang sudah ada ini kita harus kembangkan, pertahankan, dan yang pasti di optimalkan/majukan lagi sehingga pembangunan yang ada di Kota Palembang dapat memberikan dampak yang lebih besar bagi masyarakatnya,” Tukasnya.

Pj. Wali Kota Palembang, Drs.H. Ratu Dewa, M.Si menyampaikan, penganugerahan kompetisi inovasi ini dapat memacu dalam berinovasi dalam menghadapi permasalahan pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan dan lainnya.

“Jadi adanya inovasi baik dari pemerintahan, masyarakat, pembangunan inilah untuk menjawab tantangan kedepan di era 4.0 ataupun 5.0 hingga era metaverse,” Sampainya.  Inovasi juga diharapkan bukan hanya digital saja tapi ada juga yang non digital yang kemudian juga

real ada dilapangan, dan bisa di implementasikan.

“Penganugeran ini juga jangan bersifat ceremony saja, maka saya akan cek langsung di lapangan nanti khususnya untuk yang di OPD, Puskesmas dan sekolah,” Tukasnya. 

Sementara itu dalam acara tersebut juga hadir Togu Pardede, Direktur Pembangunan Daerah Kementerian PPN/Bappenas RI.

Agus Rusly, Sekretaris Direktorat Jenderal Pengendalian dan Perubahan Iklim Kementerian lingkungan Hidup RI,

Alwis Rustam, Direktur Eksekutif Apeksi serta Narasumber dari Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional V Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.  (Adv/Tin/087)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan