https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Untuk Masa Depan Generasi Mendatang, DPC PDI Perjuangan Kota Palembang Tanam 5 Ribu Pohon

Gerakan Penghijauan & Bersih Bersih Daerah Aliran Sungai (DAS), Kelurahan Lebung Gajah PALEMBANG, KORANSUMEKS.COM - Dalam rangka HUT PDI Perjuangan ke-50, DPC PDI Perjuangan kota Palembang, menggelar bersih-bersih daerah aliran sungai (DAS) di Jalan Rompok RT.27 kelurahan Lebong Gajah kecamatan Sematang Borang kota Palembang. Kegiatan pagi ini dikomandoi sekretaris DPC PDI Perjuangan, Ayu Nur Suri, SE. MM. Sekretaris DPC PDI Perjuangan kota Palembang, Ayu Nur Suri, SE. MM., mengucapkan terimakasih dengan tamu undangan. Terutama dengan forum silaturahmi warga Lebung Gajah. "Kita juga berterimakasih dengan bantuan bibit tanaman sebanyak 2 ribu dari DPD RI, Jialika Maharani. Sebelumnya kita juga secara bergotong royong menyebarkan 3 ribu bibit tanaman. Baca Juga : Hoax Culik Anak, Harus Tetap Waspada Jadi total tanaman yang sudah kita sebar ada 5 ribu batang," kata dia. Ayu, mengatakan saking cinta PDI Perjuangan, diwajibkan ketua umum Megawati, untuk terjun langsung kelapangan. "Kita harus memiliki bonding yang kuat terutama bagi masyarakat menengah kebawah. Jangan setengah-setengah harus tulus dan ikhlas bagi rakyat," kata dia. Baca Juga : Polisi Gadungan Ajak Video Call Cabul Dijelaskan juga oleh Ayu, gerakan bersih-bersih dan penghijauan ini merupakan instruksi langsung ketua umum PDI Perjuangan, Megawati. Hal lain dikatakannya, sebanyak 5 ribu batang tanaman sudah disebar ke-18 kecamatan kota Palembang. "Kita berharap kedepan kota Palembang semakin hijau, serta memiliki 30 persen ruang hijau. Sehingga kota Palembang, semakin segar dan bebas polusi," doanya. Baca Juga : BOLEH DICOBA NIH! Ternyata Begini Cara Dapat Saldo DANA Rp150.000 Tanpa Aplikasi dan KTP Terpisah, ketua panitia pelaksana Duta Wijaya Sakti, menjelaskan kegiatan melibatkan Baguna, Bamusi, Ranting PDI Perjuangan dan Pokja PDIP. Sebelumnya, DPC PDI Perjuangan bergerak bersama. Dengan mendirikan dapur umum serta menyebarkan 10 ribu nasi kotak. Disamping juga membagikan 2 ribu paket untuk mencegah anak stunting. Baca Juga : Mudah Didapat, 10 Makanan Lezat yang Bisa Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat “Ini merupakan instruksi ketua umum PDI Perjuangan. perintahnya jelas, penghijauan serta bersih sungai," ujarnya. Dalam penanaman kemarin, dibagikan pohon mangga, kelengkeng melinjo, alpukat, pinang dan banyak lagi lainnya. Sebagai kader PDIP, dia berharap dapat menjaga bersama-sama NKRI. DPD RI, Jialika Maharani, pada kesempatan itu, menyerukan untuk melakukan penanaman pohon. "Hari ini kita lakukan gerakan penghijauan dan bersih bersih DAS. Semoga saat bermanfaat. Bila bantuan bibit 2 ribu kurang bisa diberitahu. Dan kita akan lakukan advokasi ke dinas pertanian dan tanaman pangan," jelasnya. Baca Juga : 1.200 Peserta TO Maju ke Final Camat Satang Borang, Esman Faridy, menyambut baik program oenghijauan dan beraih sungaj. "Melihat program, artinya PDI sangat tahu apa yang dibutuhkan masyarakat. Program inilah yang menyelamatkan serta menolong dari musibah genangan air," jelasnya. Sementara itu, hadir juga perwakilan Polsek Sako, Koramil serta RT disekitar lingkungan kelurahan Lebung Gajah. (Iol) https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=sumatera-ekspres-24-januari-2023/

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan