https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Begini Cara Dapatkan Uang dari Pekarangan

PEKARANGAN: Memanfaatkan pekarangan dengan menanam berbagai sayuran akan memberikan nilai plus bagi pemilknya. --

 

Begini Cara  Dapatkan Uang dari Pekarangan

 

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Membuat pekarangan rumah hijau dan menghasilkan bukanlah hal yang sulit.  Caranya dengan memanfaatkan lahan pekarangan dengan menanam tanaman yang bermanfaat.

 

 Suasana rumah terlihat berbeda. Lebih asri. Semua menghijau. Tak hanya di halaman depan tapi juga halaman belakang. Halaman pun terlihat lebih terawat. Di halaman depan bisa ditanami sayuran dan tanaman buah-buahan. Sementara di bagian belakang rumah bisa dijadikan lokasi untuk  bak memelihara ikan lele.

 

Hamidah, warga mengaku dirinya baru saja panen ikan lele yang dipelihara di belakang rumahnya. "Baru saja panen sekitar 3 kg, uangnya masih saya simpan dan akan saya belikan bibit lagi," sebutnya.

 

Dikatakan, ikan lele yang dipeliharanya memang sengaja untuk dijual. Hasilnya pun lumayan. Rencananya, Hamidah kembali akan beternak lele.  ‘’Senang rasanya jika melihat apa yang kita pelihara bisa memberikan hasil maksimal,’’ katanya.

BACA JUGA:Pelatihan Budi Daya Ikan Lele Mampu Dongkrak Ekonomi Masyarakat

 

 Untuk sayur-sayur yang ditanamnya pun bisa memberikan dampak positif bagi dirinya. Saat harga kebutuhan dapur seperti cabai dan tomat naik, dirinya tak pusing. Semua kebutuhan tersedia di halaman rumah. ‘’Jika butuh untuk membuat sambal, tinggal petik. Sayur-sayuran juga tersedia. Cukuplah untuk kebutuhan sehari-hari,’’ ujarnya.

 

 Tak hanya dirinya, jika ada tetangga yang meminta cabai atau sayuran, Hamidah tak segan memberikannya. ‘’Selain itu kebutuhan dapur sendiri, menanam beragam tanaman di pekarangan bisa membantu. Walau sedikit tak masalah, silaturahmi antar  tetangga lebih terjalin,’’ ujarnya.

 

 Selain cabai, juga ada tanaman lain seperti terong, daun sop dan lainnya. "Sudah jarang beli sayuran. Mau apa tinggal petik saja di halaman rumah," tukas perempuan yang bekerja sebagai pemanggang kemplang tersebut.

BACA JUGA:Harga Sembako Terus Bergejolak

 

Dikatakan, bantuan yang diberikan pemerintah ini sangat besar manfaatnya. Dirinya kini punya kegiatan khusus setiap pagi dan sore. Selain memantau dan mengecek tanaman, dirinya juga harus menyiram tanaman dua kali sehari. Tak lupa dirinya juga memberikan pupuk kandang pada tanamannya. Agar pertumbuhan tanaman semakin subur.  (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan